Mohon tunggu...
KKN UMGunting
KKN UMGunting Mohon Tunggu... Lainnya - KKN Pulkam UM Gunting 2021

Kelompok KKN Pulkam Universitas Negeri Malang Desa Gunting 2021. Mengabdi dan berbagi kepada masyarakat.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Sosialisasi Pemilahan Sampah Menumbuhkan Sikap Kreativitas Ibu-Ibu PKK Desa Gunting

16 Juli 2021   14:27 Diperbarui: 16 Juli 2021   14:55 165
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kegiatan Sosialisasi Pemilahan dan Pengolahan Sampah/dokpri

Sukorejo - Sampah berasal dari sisa barang-barang yang sudah tidak digunakan. Sampah merupakan suatu permasalahan yang rumit, karena makin hari sampah-sampah yang ada disekitar kita semakin meningkat. Hal ini dikarenakan banyaknya kegiatan rumah tangga yang menggunakan barang-barang atau bahan yang sekali pakai buang seperti plastik. Tanpa mereka sadari sampah plastik ini membutuhkan waktu puluhan hingga ratusan tahun agar dapat terurai. Oleh karena itu pada hari Rabu (23/6), mahasiswa KKN Pulang Kampung dari Universitas Negeri Malang mengadakan kegiatan sosialisasi mengenai pemilahan dan pengolahan sampah yang benar. Kegiatan sosialisasi ini dihadiri oleh perwakilan ibu PKK Desa Gunting yang berjumlah 6 orang, Kepala Desa Gunting (Bapak H. Wasimun), dan 1 orang pemateri (Genta Nur BS) yang merupakan Ketua Gemi Sampah Dusun Palang. Penanggung jawab dari kegiatan sosialisasi ini adalah Annisa Dewi Aprilia dan Putri Syafitri dengan Dosen Pembimbing Lapangan Bapak Tomy Rizky Izzalqurny, S.E., M.S.A.

Pengisian Daftar Hadir Oleh Salah Satu Ibu PKK Desa Gunting/dokpri
Pengisian Daftar Hadir Oleh Salah Satu Ibu PKK Desa Gunting/dokpri

Sebelum kegiatan sosialisasi dilakukan ibu-ibu PKK mengisi daftar hadir dan tak lupa menerapkan protokol kesehatan secara ketat, seperti menggunakan masker selama acara, menggunakan handsinitizer dan melakukan pengecekan suhu. Saat kegiatan sosialisasi berlangsung pemateri menyampaikan materinya diawali dengan penjelasannya mengenai apa itu sampah, jenis sampah, dan cara memilah dan mengolahnya. Ibu-ibu  PKK terlihat menyimak apa yang dijelaskan oleh pemateri, pada saat sesi tanya jawab peserta terlihat antusias untuk mengajukan pertanyaan pertanyaan tentang cara pengolahan sampah. Yang mana salah satu pertanyaan dari salah satu ibu PKK menurut penanggung jawab proker menarik dan dapat dilakukan kegiatan pelatihan selanjutnya, "Apakah minyak jelantah selain dijual kepada pengepul minyak dapat diolah?" ujar salah satu ibu PKK. Pemateri langsung menjawabnya "Bisa Bu, sangat bisa diolah. Minyak jelantah dapat diolah untuk dijadikan sabun cair atau sabun padat untuk mencuci tangan dan lainnya. Adanya kegiatan sosialisasi mengenai pemilahan dan pengolahan sampah yang benar, diharapkan ibu-ibu rumah tangga dapat memilahnya secara mandiri dirumah sebelum benar-benar sampah akan dibuang, karena tidak semua sampah yang dibuang tidak memiliki manfaat, ternyata sampah juga memiliki manfaat apabila kita dapat memilah dan mengolahnya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun