Mohon tunggu...
kitinadventure
kitinadventure Mohon Tunggu... -

ig @kitinmotoadventure ig @kitinfoodadventure Touring motor sambil menikmati makanan khas tiap daerah, dan menikmati icon wisata tiap kota yang dilewati

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Berburu Harga Diskon Telur Bakar YES Brebes

13 Februari 2019   15:31 Diperbarui: 13 Februari 2019   16:09 423
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Telor asin Brebes dikenal mempunyai rasa yang enak sekali. Jika kamu mudik melewati jalur Pantura, Brebes, Jawa Tengah, jangan lupa mampir membeli telur asin. Disepanjang jalan Pangeran Diponegoro kamu akan menemui banyak sekali penjual telur asin dan bawang merah berjajar.

Ada telur asin Biasa yaitu telur asin yang dihasilkan dari bebek yang hidup dikandang dengan beberapa pilihan rebus, bakar, panggang, dan asap (oven listrik).

Ada juga telor asin Pangon, yaitu telor asin yang dihasilkan dari bebek yang hidup di alam bebas/sawah. Harga telor asin pangon lebih mahal dari telor asin biasa karena dipercaya rasanya lebih enak, masir, tidak amis, warna kuning telur yang lebih tajam merah lebih tua selain itu dipercaya lebih sehat karena  bebek  mencari makan sendiri dialam bebas, bukan makanan pabrikan, sehingga telor asin pangon sering disebut telur organik. Sama dengan telor asin biasa, telor asin pangon ada beberapa pilihan rebus, bakar atau panggang.

Salah satu tempat oleh-oleh telor asin yang rekomended adalah Telur Bakar YES yang letaknya di JL. Pangeran Diponegoro no.31 Pebatan Timur Wanasari Jawa Tengah. Mereka hanya menyediakan dua pilihan telur asin yaitu rebus dan bakar. Telur asin rebus isi 6 dibandrol dengan harga Rp.30.000 (harga bulan Februari 2019). Nah, di tempat ini  kamu bisa dapetin diskon dengan harga lebih murah dan rasa yang tetap sama enak isi 6 dengan harga Rp. 20.000 (harga bulan Februari 2019). Harga ini bisa kamu dapatkan kalau telur asin yang kamu beli ada retak, biasanya mereka membungkusnya dengan styrofoam plastik, bukan kardus. Tapi tentu saja karena sudah retak maka telur hanya bertahan 3 hari saja, jadi harus segera dimakan.

Banyaknya pedagang telor asin di Brebes membuat masyarakat semakin kreatif dalam bersaing, sehingga muncul rasa-rasa telor asin lainnya seperti telur asin original madu, telur asin asap original, telur asin asap bawang. Telor asin asap dengan varian rasa ini bisa kamu temui di IDOLAKU, lokasinya sangat dekat dengan YES. Telor asin asap dibuat dengan oven listrik sehingga higienis, bumbu meresap rata, tahan lebih lama  dan terjamin kwalitasnya.

Selamat mencoba

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun