Mohon tunggu...
Ang Tek Khun
Ang Tek Khun Mohon Tunggu... Freelancer - Content Strategist

Sedang memburu senja dan menikmati bahagia di sini dan di IG @angtekkhun1

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Puisi Naratif: Cek Koko Sebelah

7 Januari 2023   21:52 Diperbarui: 7 Januari 2023   22:02 137
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi puisi naratif Cek Koko Sebelah - Ang Tek khun

Katamu, cinta itu omong kosong
Katamu, cinta itu dusta yang diumbar
Katamu, cinta itu alat yang memperalat
Katamu, cinta itu kepalsuan berbalut gula

Aku mengerti karna tahu derita itu...
kau putus bersama cinta monyet dia
kau retak dari cinta yang terbelah
kau luka dari cinta yang khianat

Aku paham karna bersamamu tatkala
dia mengukur cinta dengan cium
dia menimbang cinta dengan kekayaan
dia mematut cinta dengan keelokan

Aku pedih karna ada di sisimu saat
cinta itu menuntut
cinta itu memeriksa
cinta itu berlabel harga
cinta itu obsesi protektif

Izinkan semua remang dan gelap lalu
karna hari punya warna lain
dan di kala redup selalu ada
mentari pagi di timur

Cinta tak selalu tumbuh nun jauh
dalam tangan yang senantiasa terulur
dan tatap memayungi dalam setiap cuaca
ada koko sebelah menanti hatimu tiba
_
Puisi naratif Ang Tek Khun
Jogja, Januari 2023

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun