Mohon tunggu...
M. Kholilur Rohman
M. Kholilur Rohman Mohon Tunggu... Penulis - Aku menulis maka aku ada

Seorang Mahasiswa UIN Maliki yang berasal dari pulau garam

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Purnama Kekasih Mata

4 Juli 2019   12:20 Diperbarui: 4 Juli 2019   12:25 39
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Wajahmu itu, purnama yang pada malam hari merajai kecantikan langit, membentang terang di segala gelap dan lelap yang hinggap di mata orang-orang, tanpa harus khawatir, sebab kecantikanmu tak akan pernah berkurang

Sedang aku, mata yang tak kenal lelah menatapmu dari kejauhan, yang pada setiap waktu enggan berpaling jika seandainya bisa begitu, tapi sayang, Tuhan selalu cemburu dan menciptakan urusan di setiap kalbu

Aku arah yang tak pernah marah, saat kau tinggal separuh atau utuh, saat kau membentuk lingkar atau tsabit, atau saat kau bersembunyi dibalik bilik sunyi yang kelam

Wajahmu itu, purnama yang pada malam hari merajai kecantikan langit, indah rekah, cantik lentik, dan anggun ranum yang tak pernah pudar di segala putar, yang disaksikan oleh semesta

Segala makhluk bersaksi, bahwa dirimu memang cantik tanpa bukti

Sumenep, 2019

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun