Kala langit masih gelap
Kulihat ada hujan di matamu
Terlihat lara di jiwamu
Karena cinta yang kau perjuangkan
Sudah sirna tak kembali lagi
Kesedihan di hati sanubarimu
Menambah suasana duka dan lara
Kepergian orang yang kau cinta
Menambah hujan di matamu
Semakin lebat dan pekat
Memang kesabaran
Selalu berusaha di tanam di jiwa rasa
Namun kesabaran manusia
Tak selamanya hadir di sanubari
Buktinya kesabaranmu sudah hilang
Hingga hujan di matamu
Nampak memenuhi panggilan jiwa yang lara
Hujan di matamu
Membuat hati terasa dalam kesedihan
Sungguh hujan di matamu
Membuat hatimu luka dan lara
Hingga hujan terus mengalir
Sampai luka dan lara sirna
Menuju kedamaian yang penuh dengan kesedihan sembilu
Hujan di matamu
Membuat rasa pedih
Walaupun engkau berusaha melupakan
Tetapi luka tetap saja
Menusuk hati sanubari
Hingga masuk di relung jiwamu
Sampai kau terluka di jalan yang gelap dan pekat