Mohon tunggu...
khiliah navis
khiliah navis Mohon Tunggu... Ahli Gizi - d4 analis kesehatan UNUSA

MENJADI MANUSIA YANG MENJUNJUNG LITERASI

Selanjutnya

Tutup

Bahasa

Tugas Resume Bapak Rudi

28 Oktober 2020   21:17 Diperbarui: 28 Oktober 2020   21:24 101
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bahasa. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Jcstudio

Assalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh.

Halo kawan -- kawanku ! Disini saya akan berbagi ilmu kepada kalian tentang fungsi, kedudukan, dan sejarah dari bahasa Indonesia. Sebelumnya, saya mau tanya ke kalian semua pembaca. Di urutan berapa Indonesia menjadi bahasa paling banyak pemakainya? Dan di urutan berapa bahasa Indonesia menduduki bahasa paling sulit di dunia? 

Disini saya akan memberi tahu kalian. Indonesia berada pada urutan kesepuluh bahasa paling banyak pemakainya. Dan Indonesia berada pada urutan ke 3 bahasa tersulit se - Asia dan urutan ke -- 15 bahasa tersulit di dunia.seharusnya kita bangga dengan prestasi ini, karena kita mampu berbicara salah satu bahasa tersulit di dunia, dan juga menjadi salah satu bahasa yang paling banyak pemakainya. Nah karena itu, apakah kalian tahu apa sejarah dari bahasa Indonesia?

Sejararah bahasa Indonesia berasal dari bahasa Austronesia. Dan sebenarnya, rumpun bahasa dibagi menjadi 8 yaitu :

  • Indogerman
  • Eropa
  • Semit
  • Arab
  • Altai
  • Jepang
  • Austronesia
  • Asia

Maka disini bahasa Indonesia berasal dari rumpun bahasa Austronesia. Dan juga masih ada pautannya dengan bahasa melayu. Pembaharuan bahasa terus terjadi dari tahun 1901 -- sekarang. 

Pembaharuan yang paling terkenal adalah pembaharuan ejaan bahasa Indonesia yang disempurnakan atau biasa kita kenal dengan sebutan EYD. EYD terjadi pada tahun 16 Agustus tahun 1972 yang diresmikan langsung oleh presiden Soeharto yang tak lain adalah presiden kedua dari Republik Indonesia. 

Dan peresmian itu berdasarkan Putusan Presiden No. 57 Tahun 1972.  Dan pada salah satu seminar yang diselenggarakan di Jakarta pada tanggal 25 -- 28 Februari 1945 memberikan hasil rumusan diantaranya menegaskan bahwa dalam kedudukannya, bahasa Indonesia menjadi bahasa nasional dan sebagai bahasa negara. Lalu, bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional memiliki fungsi, diantaranya:

  • Sebagai lambang kebanggaan nasional
  • Lambang identitas negara
  • Alat pemersatu masyarakat yang memiliki perbedaan dari perbedaan segala aspek latar belakang yang ada.
  • Alat penghubung antarbudaya

Lalu, fungsi bahaasa Indonesia sebagai bahasa nasional diantaranya:

  • Bahasa kenegaraan
  • Bahasa resmi dan pengantar di lembaga -- lembaga negara Indonesia
  • Bahasa resmi dalam penyampaian ilmu pengetahuan.

Mudahnya seperti ini, bisa kita bayangkan jika kita tidak memiliki bahasa resmi negara, bagaimana kita bisa menyampaikan pendapat di tempat umum, bagaimana kita bisa berbicara dengan orang yang tidak berasal dari daerah kita. 

Tentu sulit, maka dari itu fungsi paling sederhana dari adanya bahasa resmi negara. Kedudukan bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional berdasarkan Sumpah Pemuda adalah bahasa Indonesia sebagai bahasa pemersatu bangsa. Dan juga kedudukan bahasa Indonesia sebagai bahasa negara berdasahkan Undang -- Undang 1945 bab XV pasal 36 yang menerangkan bahasa Indonesia sebagai bahasa resmi Indonesia.

Cukup sekian penjelasan singkat sari saya. Semoga bermanfaat untuk sesama. Wassalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bahasa Selengkapnya
Lihat Bahasa Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun