Mohon tunggu...
Doddy Poerbo
Doddy Poerbo Mohon Tunggu... -

apalah arti sebuah nama

Selanjutnya

Tutup

Politik

Raja ABG dan Menkoinfo.

26 Oktober 2009   14:10 Diperbarui: 26 Juni 2015   19:31 699
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Setelah mengadakan lobying kesana kemari, akhirnya  Tukul Kumis (TK) berhasil memenangi pemilihan ketua dan diangkat menjadi ketua MPRS ( Majlis Persengkongkolan Rakyat Singosari ) dengan tugas utama melantik  Raja Singosari yang baru.

Pada sidang umum MPRS yang pertama, tampilah TK memimpin sidang dengan agenda utama pelantikan Raja Singosari yang baru itu.

 Dengan penuh keyakinan TK membuka acara sidang, tidak ada interupsi dari para anggota Majlis, semua lancar2 saja.

 Namun tak disangka dan tak dinyana oleh TK ketika calon raja memasuki arena sidang...... ternyata calon raja yang akan dilantik masih ABG.

 Melihat kenyataan didepan matanya bahwa calon raja yang akan dilantiknya masih ABG, ini membuat hati TK menjadi tak keruan hingga bicaranyapun menjadi gagap dan glagepan.

 Setelah dapat menenangkan hatinya, TK melambaikan tangannya ke arah calon raja untuk mendekat ke meja sidang.

" Eh aku kenal kau....kau bekas anak buahnyo bini aku...Siapa nama kau ? Aku lupo, maklum, lah tuo aku ini " Kata TK sambil menunjuk rambutnya yang beruban.

" Ken Arok....."  Kata Calon Raja yang hendak dilantik itu.

" ya...ya.....aku ingat...kau Ken Angkrok......."

" Ken Arok..........." Kata Ken Arok membetulkan namanya yang salah sebut oleh TK.

"Ya..ya...Ken Arok, kau ini  cepat nian besaknyo, waktu kau jadi anak buah bini aku, kau ini masih kanak2....bongsor nian badan kau sekarang...... "  Kata TK, Ken Arok tersenyum simpul mendengar ucapan TK.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun