Mohon tunggu...
Kazena Krista
Kazena Krista Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Fotografer

Best in Opinion Nominee Kompasiana Award 2021

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Tentang Perempuan dan Hal-hal yang Patut Laki-laki Ajarkan

3 Maret 2021   04:30 Diperbarui: 3 Maret 2021   04:41 467
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Seorang Ayah menggendong anak perempuannya. (Foto oleh Kazena Krista)

Temani anak perempuanmu bermain.

Temani anak perempuanmu bercerita.

Temani anak perempuanmu menghabiskan waktu yang ia sendiri tak tahu akan ia habiskan ke mana dan untuk apa.

Ajari anak perempuan tentang cinta dengan mencintai ibunya.

Ajari anak perempuanmu tentang menghargai pilihan dengan menghargai apa yang ia pilih sebagai pilihan.

Ajari anak perempuanmu tentang apa itu keadilan dengan tak membedakan antara anak laki-laki dan perempuan; tentang anak perempuan itu tak boleh begini tak boleh begitu, anak laki-laki itu pantas melakukan ini pantas melakukan itu—"manusiakan" ia dengan bahasa kebaikan sebagai manusia bukan karena wujud apa ia dilahirkan.

Ajari anak perempuanmu mendendangkan kebaikan dan kasih sayang.

Seorang Ayah mengajak bercanda anak perempuannya. (Foto oleh Kazena Krista)
Seorang Ayah mengajak bercanda anak perempuannya. (Foto oleh Kazena Krista)

Jangan lakukan apa yang kau sendiri tak suka orang lain lakukan padamu terhadap anak perempuanmu.

Jangan katakan apa yang kau sendiri tak ingin dengar saat orang lain mengatakannya padamu terhadap anak perempuanmu.

Jangan putuskan apa yang kau sendiri tak suka saat orang lain memutuskannya untukmu terhadap anak perempuanmu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun