Mohon tunggu...
Karmelia NurKhalizha
Karmelia NurKhalizha Mohon Tunggu... Mahasiswa - Perempuan

Mahasiswi UHAMKA

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Peta Kehidupan Karmelia Nur

21 September 2021   22:47 Diperbarui: 21 September 2021   23:24 56
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Halo semuanya!! Sebelum aku menceritakan harapan apa saja yang aku impikan selama aku kuliah di Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka atau lebih dikenal dengan UHAMKA. Aku mau berbagi cerita tentang perjalananku hingga aku menjadi mahasiswi UHAMKA nih teman-teman. 

Berawal dari aku memilih IPB dengan prodi Manajemen melalui Jalur SNMPTN dan SBMPTN, serta mengikut seleksi mandiri di UNJ dengan prodi Manajemen pula, namun semuanya belum menjadi rezeki aku, sedih dan kecewa sudah jelas aku rasakan, tetapi aku harus bangkit untuk cita-citaku. 

Hingga akhirnya orang tuaku memintaku untuk mencari berbagai Perguruan Tinggi Swasta hingga akhirnya pilihanku jatuh pada Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka pada program Studi Manajemen. Ohh iya teman-teman aku ini waktu SMA di SMA 86 JAKARTA aku mengambil jurusan MIPA loh, tetapi karena aku sudah tidak mau bertemu dengan Kimia, Fisika, dan Biologi, jd aku linjur deh ke SOSHUM. 

Yuk kita bahas, apa saja si harapan aku selama kuliah di Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka? Jadi harapanku selama kuliah di UHAMKA itu ada banyak. Yang pertama, aku berharap aku bisa memahami materi-materi yang diberikan dosen dengan mudah sehingga bisa mendapatkan IPK cumlaude. Yang kedua, aku berharap aku bisa lulus tepat waktu atau lebih baiknya aku lulus dengan kurun waktu 3,5 tahun. Yang ketiga, aku berharap aku bisa mendapatkan pengalaman dan relasi yang banyak di Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka. Dan yang terakhir, aku berharap ilmu yang aku timba di UHAMKA bisa bermanfaat untuk banyak orang. 

Selain harapan selama kuliah di Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka, aku juga mempunyai harapan setelah aku lulus kuliah nanti, atau bisa disebut harapan aku untuk 4 tahun kedepan. 

Yang pertama, aku berharap setelah lulus nanti aku bisa berkerja sesuai dengan cita-citaku, aku bercita-cita menjadi seorang leader di suatu perusahaan besar yang nantinya pengalamanku disana, bisa aku gunakan untuk membangun usahaku dan menjadi leader atas usahaku. 

Yang kedua, aku berharap bisa membawa nama baik Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka dalam diriku. Yang ketiga, aku berharap aku mempunyai rumah dan kendaraan yang nyaman atas kerjakerasku. 

Yang keempat, harapanku untuk mengajaknya ke tanah suci Mekkah, serta membahagiakan kedua orang tuaku dimasa tuanya dengan memanjakan mereka dan memenuhi kebutuhan hidup mereka, sebagai bentuk rasa sayangku padanya atas pengorbanannya untuk membiayai kuliahku. 

Karena mereka blg "kamu belajar yang rajin ya, gaperlu memikirkan soal biaya kuliah, karena itu jadi tanggungjawab Bunda sama Ayah." Kalimat itu yang membuatku bersemangat untuk kuliah sampai saatnya aku bisa membuat orang tuaku bangga pada ku. 

Wahh ga terasa ya, ternyata sudah banyak harapan yang sudah aku ceritakan ke kalian, semoga harapan tersebut bisa menjadi kenyataan, Aamiin. Aku rasa cukup sudah cerita tentang harapanku selama kuliah di UHAMKA. Aku pamit undur diri ya, Kurang lebihnya mohon maaf, Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun