Mohon tunggu...
Ririn Karina
Ririn Karina Mohon Tunggu... Guru - Pengajar

Seorang pengajar yang suka membaca fiksi, menikmati kesendirian dan berusaha untuk terus belajar.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa dengan Menggunakan Model Pembelajaran yang Berpusat Pada Siswa

1 Oktober 2022   06:17 Diperbarui: 7 Oktober 2022   23:34 133
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Tanggal

2 September dan 21 September 2022

Situasi: 

Kondisi yang menjadi latar belakang masalah, mengapa praktik ini penting untuk dibagikan, apa yang menjadi peran dan tanggung jawab anda dalam praktik ini.

Latar belakang masalah dari praktik pembelajaran ini adalah:

  • Rendahnya motivasi belajar siswa dalam bahasa Inggris dikarenakan berbagai faktor, baik faktor internal maupun eksternal
  • Rendahnya motivasi belajar tersebut berkaitan erat dengan model pembelajaran yang digunakan guru tidak sesuai dengan minat dan bakat peserta didik, guru cenderung hanya mengajar tanpa melihat karakteristik siswa
  • Kurangnya pengetahuan guru tentang model-model pembelajaran inovatif yang bisa meningkatkan motivasi belajar siswa dalam mata pelajaran bahasa Inggris

Praktik Pembelajaran ini sangat penting untuk dibagikan karena:

  • Sebagian besar guru mengalami masalah yang sama di sekolahnya masing-masing
  • Praktik pembelajaran ini bisa mengubah cara mengajar guru yang monoton menjadi lebih kreatif dan inovatif
  • Dengan menggunakan model pembelajaran yang inovatif maka motivasi belajar siswa akan meningkat
  • Praktik pembelajaran ini diharapkan dapat menjadi salah satu referensi bagi rekan-rekan guru yang mengalami hal yang sama dalam pembelajaran di sekolahnya masing-masing

Peran dan tanggung jawab penulis dalam praktik pembelajaran ini adalah sebagai guru yang bertanggung jawab langsung untuk mendesain pembelajaran yang inovatif, kreatif dan menyenangkan bagi siswa sehingga dapat meningkatkan motivasi belajar siswa dan mendorong siswa menjadi lebih aktif di kelas dalam mata pelajaran bahasa Inggris.

Tantangan : 

Apa saja yang menjadi tantangan untuk mencapai tujuan tersebut? Siapa saja yang terlibat,

Setelah menggabungkan hasil kajian literatur dan wawancara maka dapat ditarik kesimpulan bahwa rendahnya motivasi belajar siswa bisa terjadi karena berbagai faktor, salah satu faktor yang paling berpengaruh adalah dari guru sendiri. Guru harus bisa memotivasi siswa dengan cara meningkatkan

kualitas pembelajaran.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun