Mohon tunggu...
Kartika E.H.
Kartika E.H. Mohon Tunggu... Wiraswasta - 2020 Best in Citizen Journalism

... penikmat budaya nusantara, buku cerita, kopi nashittel (panas pahit kentel) serta kuliner berkuah kaldu ... ingin sekali keliling Indonesia! Email : kaekaha.4277@yahoo.co.id

Selanjutnya

Tutup

Diary Artikel Utama

Lebih "3 Dekade" Komik Superman Koleksiku Ini Menebar Inspirasi dan Imajinasi

16 Mei 2021   17:05 Diperbarui: 17 Mei 2021   17:12 1183
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Koleksi Komik Superman Berusia Lebih dari 31 tahun |  @kaekaha

Inilah alasan saya berikutnya, menjadikan komik-komik Superman tua saya ini menjadi sangat spesial. Jadi, komik superman saya ini tidak diperjualbelikan! 

Selain kolektor yang mempunyai versi yang ini dan kebetulan mungkin berniat menjual, sepertinya komik superman versi seperti yang saya koleksi ini tidak akan pernah ada di pasaran. 

Komik Superman yang seharusnya ada 12 seri ini merupakan edisi hadiah dari membeli sabun mandi lifebuoy di medio 80-an. 

Sayang, saya tidak ingat pasti tahunnya, kapan session pembelian 2 sabun lifebuoy ini berhadiah 1 seri komik Superman. 

Saya hanya ingat waktu itu saya masih duduk di bangku SD, jadi antara tahun 83 sampai 89-an. 

Baca Juga :  Menggagas Sound of Borobudur Mementaskan "Campursari Kolosal" Alat Musik dari Seluruh Dunia

Komik yang berhasil dikumpulkan oleh bapak waktu itu hanya 8 seri saja, sedang 4 seri lainnya sepertinya tidak sempat terkoleksi. 

Komik yang dikemas secara lepas alias tidak bersambung antar serinya ini, akhirnya saya bundel atau saya jilid sendiri menjadi satu buku secara manual dan secara logika saya sendiri dengan menggunakan peralatan sederhana, paku, lem kertas dan kertas sampul dari bahan kertas manila warna pink.

Uniknya, saya saat itu sudah "terinspirasi" dengan logo stylist dari huruf G dan M milik penerbit raksasa Gramedia, hingga dengan lugunya tangan saya saat itu menorehkan logo itu disampul bundel komik Superman saya. 

Semoga menjadi doa! Mudah-mudahan suatu saat nanti akan menjadi kenyataan, buku-buku karya saya jadi bestseller dengan logo gramedia. Amin. 

Jejak Tanggal di Sampul Bundel Komik Superman | @kaekaha
Jejak Tanggal di Sampul Bundel Komik Superman | @kaekaha

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun