Mohon tunggu...
JUNUS BARATHAN
JUNUS BARATHAN Mohon Tunggu... Guru - Secangkir KOPI Hangat...

Mari kita bersulang...SOBAT.

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Nasi Goreng Level 2

3 Desember 2020   16:05 Diperbarui: 3 Desember 2020   16:13 87
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber gambar: fineartamerica.com

hujan-hujan begini
tentu paling enak nasi goreng
goreng-goreng hangat

nasi goreng jawa
dengan kepedasan level 2 - 7
sesuaikan dengan selera

Anda pasti paham
tingkat kepedasan 2 biji cabe
itu sudah cukup menggoyang lidah

hujan terus tak kunjung henti
sejak siang tadi hingga kini
lapar jadinya 

mana yang dipilih
nasi goreng ikan teri
nasi goreng ikan asin

nasi goreng pete
nasi goreng mawut
atau nasi goreng jawa

nasi goreng jawa
bumbu dicampur sedikit terasi
dimasak di atas tungku api kayu bakar

seakan kembali
di zaman tempo dulu
jaman penjajahan Hindia Belanda

orang-orang Belanda
sangat menyukai nasi goreng
sampai mengarang lagu judulnya "nasi goreng"

nasi goreng
kuliner asli Indonesia
nikmat disantap di kala dinginnya cuaca

dan diakhiri segelas teh hangat...


* Singosari, 3 Desember 2020 *

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun