Mohon tunggu...
Yumardin Kedang
Yumardin Kedang Mohon Tunggu... Lainnya - Sahabat Juma

Aku hanyalah Seorang yang Gemar Jalan- jalan Tanpa Merusak/ Mengotori Jalan yang Pernah Dilalui 'YmK'

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Ka Kan Kemenag Baubau: Prinsip Melayani, Tingkatkan Layanan, Peningkatan Suasana Iklim Organisasi

26 Januari 2021   12:43 Diperbarui: 26 Januari 2021   13:03 239
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dok. Humas; Kepala Kantor Kemenag Kota Baubau/ H. Rahman Ngkaali

Baubau, Prov. Sultra _ Prinsip kita melayani siapa saja yang datang di Kantor Kemenag Kota Baubau. Kita layani sebagai keluarga, kita layani umat dengan baik sebagai wujud Ikhlas beramal, bekerja dengan senantiasa memperhatikan kode etik dan kode perilaku sebagai nilai dasar dalam menunaikan tugas dan fungsi.

Harapannya, bagi setiap Aparatur Sipil Negara (ASN) Kementerian Agama (Kemenag) terkhusus yang berada di Kemenag Kota Baubau, kepribadiannya, layanannya bisa menjadi contoh, teladan bagi Organisasi Perangkat Daerah.

Hal itu sering dikatakan, Kepala Kantor Kementerian Agama (Ka Kan Kemenag) Kota Baubau, H. Rahman Ngkaali", dalam berbagai kesempatan termaksud di hadapan puluhan jajaran ASN Kantor Kemenag Kota Baubau saat memimpin Apel Pagi di halaman Kantor Kemenag Baubau, Provinsi Sulawesi Tenggara, Jalan Raya Palagimata, Kecamatan Betoambari, Senin, 25/01/2020.

Dok. Humas; Apel Pagi, Senin/25/1
Dok. Humas; Apel Pagi, Senin/25/1

Menurutnya, sebagai penyelenggara Negara, Kita selalu siap pertanggung jawabkan kerja kita, bukan hanya pada Tim Audit dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) atau dari Inspektorat, tapi juga yang paling penting pertanggung jawaban kita pada Allah SWT.

Katanya, Soal pembangunan Zona Integritas (ZI) Saya mengingatkan pentingnya penyimpanan arsip digital di lingkungan Kantor Kemenag Baubau, ini membutuhkan komitmen kerja kita.

Dilanjutkan, H. Rahman Ngkaali", untuk melaksanakan tugas dalam tim reformasi birokrasi di Kantor Kementerian Agama Kota Baubau yang ditetapkan sebagai Pilot Project Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) Kementerian Agama Tahun 2020 - 2024.

"Kerja kita harus ada parameter yang menjadi bahan pertimbangan, diantaranya adalah soal pengaduan masyarakat berhubungan dengan pelayanan, bimbingan dan pembinaan yang dilaksanakan, termasuk bagaimana kerja aparatur di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kota Baubau.

Selain itu, lanjutnya, Tata laksana di Kemenag Baubau harus baik dengan komitmen perubahan yang cukup tinggi, baik dalam meningkatkan layanan publik termasuk peningkatan suasana iklim organisasi yang baik.

Intinya, bahwa kita Aparatur Sipil Negara Kemenag Baubau memang harus selalu memperhatikan apa yang diperintahkan Agama secara ritual menjaga hubungan dengan Allah SWT dan membangun hubungan sosial yang baik dengan manusia termasuk melayani umat dengan baik. Melayani setiap yang membutuhkan jasa kita di Kemenag Baubau.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun