Mohon tunggu...
JULIAN IMANSYAH
JULIAN IMANSYAH Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa MPP UPI

Food and Berverage

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur Pilihan

3 Program Efektif untuk Menjaga Loyalitas Pelanggan dalam Industri FnB

20 Agustus 2022   09:31 Diperbarui: 20 Agustus 2022   09:33 540
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Entrepreneur. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Jcomp

Loyalitas pelanggan merupakan suatu faktor penting dalam setiap industri salah satunya ialah industry Food and Beverage. Loyalitas pelanggan dapat memiliki pengaruh yang cukup besar bagi perusahaan dan keputusan pelanggan itu sendiri akan tetapi untuk menjaga loyalitas pelanggan dalam satu perusahaan bukanlah hal yang mudah bahkan untuk mendapatkan pelanggan yang loyal saja itu sudah sangat sulit. Maka dari itu perlu adanya langkah dari perusahaan agar keloyalan dari pelanggan tetap terjaga dan terus menjaga hubungan baik antara perusahaan dengan pelanggan.

Loyalitas pelanggan adalah suatu kalimat yang ditujukan kepada pelanggan yang setia terhadap suatu perusahaan dengan menggunakan produk ataupun jasa secara terus menerus dikarenakan memiliki kepuasan yang tinggi akan perusahaan tersebut. Menurut  Tjiptono (2011) dalam Robby (2017:353) mendefinisikan loyalitas pelanggan sebagai kegiatan pembelian ulang semata mata menyangkut pembelian merek tertentu yang sama secara berulang kali. Loyalitas adalah kesetian konsumen yang diberikan kepada produk tersebut bahwa produk tersebut telah memenuhi kebutuhan konsumen.

Terdapat 3 program yang efektif untuk menjaga loyalitas dari para pelanggan khususnya dalam industry Food and Beverage:

1. Membership Card

Program pertama yang dinilai efektif untuk menjaga loyalitas dari para pelanggan FnB adalah membership card. Membership card merupakan kartu yang dapat digunakan sebagai penanda bahwa pelanggan tersebut sudah menggunakan produk maupun jasa suatu perusahaan secara continue atau lebih dari 1 kali. Membership Card yang diberikan oleh perusahan tidak hanya berbentuk fisik kartu akan tetapi dikarenakan perkembangan teknologi yang pesat pada saat ini membuat membership card dapat berupa digital. Keuntungan pelanggan dari Membership Card tergantung dari setiap perusahaan yang menerapkannya akan tetapi biasanya pelanggan memiliki keuntungan potongan harga.

2. Voucher Discount

Program loyalitas yang efektif diterapkan dalam industry FnB selanjutnya adalah Voucher Discount. Voucher Discount pada saat ini dapat kita temui di industry FnB manapun dikarenakan keefektifannya dalam menjaga loyalitas dari para pelanggan. Dengan adanya Voucher Discount yang diberikan oleh perusahaan membuat pelanggan menjadi ingin melakukan proses pembelian ulang dengan menggunakan discount agar mendapatkan makanan/minuman lebih murah dibandingkan dengan harga biasanya. Voucher Discount biasayanya diberikan kepada pelanggan sebagai reward yang telah melakukan pembelian. Dengan penerapan Voucher Discount oleh usaha FnB diharapkan dapat menarik lebih banyak lagi calon pelanggan.

3. Tier Program

Tier Program merupakan program loyalitas pelanggan yang banyak kita temui di perusahaan besar seperti Gojek, Grab, Provider, Shopee, dan masih banyak lagi. Tier Program merupakan program memberikan reward kepada pelanggan yang telah melakukan pembelian produk secara berkala. Tier Program sangat efektif dan menarik jika diterapkan dalam industry/usaha FnB selain karena konsep program yang menarik keuntungan yang diberikan kepada pelanggan pun menjadi factor yang membuat Tier Program efektif untuk menjaga loyalitas dari pelanggan. Tier Program yang biasa diterapkan dan dapat diaplikasikan dalam usaha FnB adalah 3 Tier (Bronze, Silver, Gold) adanya 3 tingkatan ini berfungsi untuk membedakan seberapa loyal pelanggan tersebut, semakin tinggi tingkatan pelanggan maka semakin tinggi juga keuntungan yang akan didapatkan.

Berikut merupakan 3 program yang efektif untuk menjaga loyalitas pelanggan dan juga dapat diterapkan di Industri FnB. Kemudahan Program, Keefisienan Program menjadi tolak ukur program loyalitas pelanggan yang efektif, selain itu program loyalitas yang telah diaplikasikan oleh banyak industry menjadikan bukti nyata program tersebut adalah program yang efektif untuk digunakan seperti Membership Card, Voucher Discount, dan Tier Program. Dengan keefektifan program tersebut tentunya diharapkan akan menjaga hubungan baik dengan para pelanggan yang loyal bahkan akan memunculkan pelanggan yang baru bagi industry FnB itu sendiri.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun