Mohon tunggu...
Juan Manullang
Juan Manullang Mohon Tunggu... Penulis - Penulis Lepas

Alumnus FH Unika ST Thomas Sumut IG: Juandi1193 Youtube: Juandi Manullang

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Kritik untuk Permainan Timnas Indonesia Melawan Kamboja

9 Desember 2021   21:39 Diperbarui: 9 Desember 2021   21:43 1451
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cuplikan gambar Vidio via Tempo.co

Baru saja kita menyaksikan pertandingan timnas Indonesia melawan timnas Kamboja di Piala AFF Suzuki Cup yang digelar di Singapura. Timnas Indonesia berhasil menang dengan skor 4-2 untuk  timnas Indonesia.

Hasil akhir tersebut, bagi saya tidak memuaskan bahkan masih banyak kekurangan.

Oleh karena itu, tulisan ini sebagai kritikan dari permainan timnas Indonesia yang baru saja berakhir.

Saya ingin mengatakan bahwa permainan timnas Indonesia masih jauh dari harapan. Kalau saya pribadi, menginginkan timnas Indonesia harusnya bisa mencetak banyak gol ke gawang timnas Kamboja, namun tidak mampu.

Kelihatan jelas timnas Indonesia masih sangat kekurangan dalam hal fisik. Di babak pertama, timnas Indonesia bermain dominan dan dapat memainkan permainan agresif menyerang sehingga bisa mencetak tiga gol di babak pertama.

Namun, di babak kedua kelihatan jelas permainan amburadul, apalagi sudah masuk menit 70. Indonesia tampak kelelahan dan passing-passing berantakan.

Jauh berbeda permainan di babak pertama dibandingkan babak kedua. Babak pertama passing antar pemain begitu baik, tapi babak kedua makin menurun.

Stamina menurun drastis sehingga konsentrasi pun buyar yang membuat passing salah dan terkena serangan balik dari timnas Kamboja.

Belum lagi striker timnas Indonesia Ezra Walian juga tidak berkutik. Ada beberapa peluang tapi tidak bisa berbuah gol. Terlihat Walian masih belum tajam sebagai striker.

Di pertandingan selanjutnya ketika melawan Laos, harusnya permainan Indonesia makin baik dan pelatih Shin Tae Yong bisa membenahi setiap lini timnas Indonesia yang masih kurang.

Stamina fisik timnas pun harusnya digenjot supaya semakin baik dan bisa mengimbangi pemain dari tim lainnya di Piala AFF Suzuki Cup tahun 2021.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun