Mohon tunggu...
Asaf Yo
Asaf Yo Mohon Tunggu... Guru - mencoba menjadi cahaya

berbagi dan mencari pengetahuan. youtube: asaf yo dan instagram: asafgurusosial

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

Pikir Dulu Sebelum Menerima Permintaan Pertemanan dari Seseorang di Dunia Maya

27 Juli 2021   21:56 Diperbarui: 29 Juli 2021   14:07 973
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hati-hati menerima ajakan pertemanan di media sosial | Sumber: CNET via tekno.kompas.com

Halo teman teman, kalau ada yang nge-add media sosial kalian, misalnya Facebook kalian, apakah kalian langsung menerima atau menolak, atau melihat-lihat dulu? Nah, tiap orang pasti beda-beda nih cara pandangnya. 

Tapi nih di era sekarang begitu banyak akun-akun yang berbahaya. Mungkin bagi kalian yang sudah terbiasa langsung menerima pertemanan, lebih baik pikir-pikir lagi deh.

Aku juga pikir-pikir sih kalau menerima sebuah pertemanan. Biar bagaimanapun, media sosial (medsos) adalah sebuah dunia di mana kita bisa menjadi pribadi yang lain, begitu juga orang lain. Kita tidak benar-benar mengenal siapa yang meminta pertemanan dari kita. 

Bayangkan kalau kita tidak mengenal seseorang itu, kemudian setelah kita menerima pertemanan, orang tersebut ingin melakukan hal-hal yang buruk dari kita? Tentu kita banyak mendengar kejahatan yang berawal dari dunia maya kan? 

Paling gampang dan sering sih perkenalan di dunia maya, jatuh cinta, kemudian ajak ketemuan, eh ternyata malah ditipu dan diperas harta bendanya dengan bukti ada rekaman video yang tidak senonoh, padahal awalnya cuman kenalan di dunia maya.

Tiba-tiba saya jadi teringat ada kasus gadis dari Jawa Barat yang bucin terhadap teman yang dia kenal di media sosial. 

Segitu bucin-nya, dia sampai nekat pergi ke Tulungagung hanya untuk menemui teman lelakinya itu. 

Begitu ketemu, ternyata si teman lelakinya tidak seperti yang dia pikirkan, karena wajahnya beda jauh dengan yang ada di profil. 

Selain itu pekerjaannya juga sangat tidak sesuai dengan yang dia update di media sosial.  Akhirnya si gadis lapor ke polisi Tulungagung dengan alasan penipuan. 

Saya bacanya hanya ketawa ngakak. Tapi di sisi lain, kalau mau jujur, kasus seperti ini itu banyak sekali dan tidak hanya satu dua kasus yang terjadi. Jadi lebih baik berhati-hati terhadap siapapun di dunia maya .

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun