Mohon tunggu...
Juan Karnadi
Juan Karnadi Mohon Tunggu... Penulis - Always Be Helping, Caring, and Loving

Universitas Indonesia Fakultas Teknik Program Studi Teknik Komputer | Digital & Publikasi Yayasan Bayi Prematur Indonesia | Content Creator, Content Writer & Web Developer Sedekah Buku Indonesia

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Sedekah Buku Indonesia, Mengangkat Kualitas Literasi Kita

16 Januari 2019   07:13 Diperbarui: 16 Januari 2019   07:17 263
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Berdasarkan hasil riset Central Connecticut State University (2016), minat baca masyarakat Indonesia berada di peringkat kedua terbawah (60) dari 61 negara. Dan Anda tentunya paham kan bagaimana eratnya minat baca dikaitkan dengan mekanisme kita mendapatkan dan mengelola informasi selama ini? 91,58 persen masyarakat memilih televisi sebagai sumber utama mendapatkan informasi. 

Sumber yang lain di antaranya radio (18,55 persen) serta koran, surat kabar dan buku (17,58 persen). Itu menurut kajian BPS tahun 2012. Yang lebih miris lagi, bahan bacaan berkualitas kini menjadi sebuah kesukaran tersendiri untuk kita temui khususnya di daerah terpencil.

Masalah literasi bukan hanya menyoal kualitas konten bacaan saja, tetapi juga ketersediaan akses, keteraturan penyaluran dan keterjangkauan dalam penyebarannya. Sayangnya, realitas berbicara lain. Semua hal tadi secara keseluruhan pelaksanaan kurang well-organized dan tampai terbengkalai. Makin ke pelosok kian sulit kita mendapatkan bahan literasi berkualitas atau rumah baca yang memadai. 

Apa dampak nyatanya? Jelas ini semakin memperparah kelumpuhan sektor edukasi yang berarti menurunnya mutu pendidikan serta menghambat kemajuan anak-anak didik. Bila kita biarkan maka membahayakan masa depan bangsa Indonesia kelak.

Visi Kerelawanan Sedekah Buku Indonesia

Sedekah Buku Indonesia hadir dengan inisiatif mengambil peran sebagai wadah pengumpulan hingga distribusi bahan literasi ke berbagai pelosok negeri Indonesia. Kami percaya menyajikan bahan literasi yang layak baca dapat membangun mimpi anak-anak. 

Dengan bahan literasi yang berkualitas kami ingin BERBAGI JENDELA MIMPI hingga seluruh pelosok Indonesia. Layak baca di sini artinya bahan literasi tersebut memiliki kualitas kegunaan yang tinggi, baik secara fisik maupun konten, sehingga menambah kebermanfaatan juga minat baca.

Intisari dari Visi kerelawanan kami sendiri ialah menyebarluaskan semangat "BERBAGI JENDELA MIMPI MELALUI LITERASI" kepada seluruh elemen masyarakat agar kelak membangun sarana serta wawasan baru dan membukakan jalan yang memungkinkan penyelenggaraan gerakan literasi secara berkesinambungan.

Semangat ini ingin kami tularkan ke daerah-daerah lain dengan melahirkan program-program kolaboratif Sedekah Buku Indonesia dengan local hero yang memiliki visi serupa. Harapannya bersama-sama kita menjadi penggerak perubahan pendidikan.

Menjadi Perantara Kebaikan

Menilik ulang kembali perjalanan komunitas Sedekah Buku Indoneisa, kerap ditemukan tantangan dalam mengumpulkan bahan bacaan yang sebetulnya masih memiliki nilai kegunaan cukup secara fisik namun keterbatasan dalam mengirimkan ataupun membawa bahan literasi hingga pelosok Negeri. Para relawan harus menempuh perjalanan jauh demi menyampaikan amanah buku-buku yang telah disumbangkan oleh para donatur. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun