Mohon tunggu...
Johansen Silalahi
Johansen Silalahi Mohon Tunggu... Penulis - PEH

Saya adalah seorang masyarakat biasa yang menyukai problem-problem sosial, politik, lingkungan, kehutanan. Semoga bisa berbuat kebajikan kepada siapapun. Horas

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Temu Kangen Dengan Webinar: Alumni SMA RK Budi Mulia P Siantar

29 Mei 2020   18:49 Diperbarui: 29 Mei 2020   18:45 1161
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber foto: Instagram Alumni SMA RK Budi Mulia P.Siantar

Ajang silaturahmi ditengah pandemik Covid 19 ini sangat familiar bagi sebagian masyarakat ditengah era industri 4.0 saat ini terutama yang online karena banyak teknologi yang tersedia menfasilitasi hal tersebut. Pergeseran (shifting) komunikasi yang biasa tatap muka langsung kini bergeser dengan online dapat beruba webinar dan lain-lain dengan aplikasi tertentu.

Banyak sektor yang terdampak dari Covid 19 ini terutama silaturahmi yang biasa kita lakukan dengan tatap muka langsung, berkunjung ke rumah keluarga dan lain-lain kali ini bergeser ke online  (tatap muka online). Kali ini dampak Covid 19 untuk ajang silaturahmi adalah sisi positif terutama dapat mempersatukan banyak orang melalui teknologi seperti aplikasi zoom. 

Teman-teman sekalian pastinya akan merasa senang jika ada media yang dapat mempersatukan pertemanan atau silaturahmi yang sempat terputus atau kurang erat. Era pandemik Covid 19 sekarang ternyata dapat mempersatukan hubungan yang pernah terputus atau kurang terlebih jika sudah lama tidak bertemu terutama masa SMA/SMU yang sejak tahun 2000 sampai dengan 2003. Pengalaman tiga haru lalu saya juga melaksanakan halalbihalal online terkhusus teman-teman alumni universitas/kampus dimana saat itu berjalan dengan baik dan kita dapat bertegur sapa dengan teman senasib dan seperjuangan.

Pengalaman kali ini cukup menarik juga karena reunian dengan teman-teman SMA lintas angkatan karena cukup beragam (ada abang/kakak atau senior dan adik-adik (junior) dan diselingi dengan webinar yang sesuai dengan kondisi bangsa ini. Webinar ini cukup menarik menurut saya karena memadukan beberapa kegiatan sekaligus seperti silahturahmi dan webinar dari expert (ahlinya). Sesi selanjutnya adalah pemaparan dari pemateri  yang sesuai dengan bidangnya.

Dikutip dari Tempo.co, webinar (seminar web) adalah sesi informatif yang disiarkan melalui web untuk mengedukasi individu yang tertarik untuk mempelajari subjek tertentu. Kali ini webinar diselenggarakan oleh alumni SMA saya yaitu SMA RK Budi Mulia Pematangsiantar yang bertemakan " Pemerintah Serukan New Normal, Bagaimana Menjalaninya" Bersama Mensos dan Menkes. 

Berdasarkan informasi dari panitia, susunan acara webinar pertama dilakukan halalbihalal, temu sapa, virtual temu kangen. Kesempatan ini sangat menarik sebagai ajang sapa menyapa dengan sesama alumni lintas angkatan baik senior, seangkatan dan junior. Ajang silahturahmi kali ini agak berbeda dengan pengalaman saya tiga hari yang lalu dimana dilakukan dengan teman seangkatan di universitas, kalau sekarang silahturahmi lintas angkatan. Minimal dari ajang temu kangen yang dipadukan dengan webinar kali ini, saya dapat mengetahui dan mengenal profil-profil kakak kelas maupun junior dimanapun berada, profesi lintas angkatan dan lain-lain.

Alumni SMA RK Budi Mulia Pematangsiantar sangat beragam karena teridir dari latarbelakang profesi yang berbeda, ada yang berprofesi pengusaha, pensiunan, ASN, pengusaha, pegawai di sektor swasta, kepolisian, tentara, dan tersebar di seluruh Indonesia dan juga dunia.

Tata tertib acara setelah temu kangen atau saling sapa adalah acara pembukaan  secara resmi disertai doa pembukaan, menyanyikan lagu  Indonesia Raya dan kata pembuka dari ketua umum alumni, penasehat, panitia, kepala sekolah SMA RK Budi Mulia saat ini dan perwakilan alumni yang berada di luar negeri. Webinar ini menurut pengalaman saya sangat berkelas karena sudah sejajar dengan seminar resmi yang biasa diikuti dan diselenggarakan oleh pihak-pihak penyelenggara seminar pada umumnya.

Sambutan ketua umum adalah mengajak para alumni agar tetap kompak dan bermanfaat bagi masyarakat. Kebetulan sebelum webinar, para alumni juga sudah memberikan bantuan alat pelindung diri terutama kepada rumah sakit dan alumni yang berlatar belakang tenaga kesehatan. Hal ini sangat berdampak positif dalam memutus rantai penyebaran Covid 19. Selanjutnya dari kegiatan ini adalah pemaparan materi oleh dua narasumber, yaitu Mensos dan perwakilan menkes (diwakili direktur kesehatan).

Sumber foto: Pemateri oleh Mensos (dokumen pribadi)
Sumber foto: Pemateri oleh Mensos (dokumen pribadi)

Menurut pengalaman saya menghadirkan narasumber dua orang menteri sebagai narasumber merupakan prestasi tersendiri terlebih sekelas alumni SMA. Pembicara kali ini adalah Menteri Kesehatan, Letjend TNI (Purn) Dr.dr. Terawan A.P.Sp.Rad., kebetulan di wakilkan oleh Ibu drg. Kartini Rustandi, M.Kes (Direktur Kesehatan Kerja dan Olahraga) dan Menteri Sosial, Juliari Batubara M.B.A. Pandemik Covid 19 ternyata berdampak positif juga dengan melaksanan webinar kali ini terlebih topik yang diberikan juga adalah sangat berhubungan dengan banyak orang dan sesuai dengan kondisi terkini Bangsa Indonesia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun