Mohon tunggu...
Y. P.
Y. P. Mohon Tunggu... Sales - #JanganLupaBahagia

Apabila ada hal yang kurang berkenan saya mohon maaf, saya hanya orang biasa yg bisa salah. Semoga kita semua diberikan kesehatan dan kesejahteraan. Aamiin.

Selanjutnya

Tutup

Gadget Artikel Utama

Yahoo Messenger Wafat, Begini Cara "Backup" Datanya

18 Juli 2018   17:40 Diperbarui: 19 Juli 2018   08:27 2722
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Yahoo Messenger | Noizz.ro

Percaya atau tidak, 17 Juli 2018 Oath Inc. secara resmi menutup layanan Yahoo Messenger. Sebagai generasi 90-an saya termasuk orang yang dulu aktif menggunakan layanan ini. Saya ingat betul saat dulu awal-awal belajar internet, aktivitas terbanyak saat itu adalah chatting. 

Dua aplikasi untuk chatting yang paling populer pada saat itu adalah Yahoo Messenger (YM), MIRC. Saat menggunakan YM saya suka sekali masuk ke dalam chat room yang isinya orang asing. Selain menambah wawasan dari teman yang berbeda secara kebudayaan, secara tidak langsung saya belajar bahasa Inggris agar lancar berkomunikasi dengan mereka.

Berakhir di usia 20 tahun tentu aplikasi ini meninggalkan banyak kenangan pada penggunanya. Dulu awalnya hanya untuk chatting saja. Lalu berkembang dan sempat saya gunakan untuk transaksi jual beli. Termasuk untuk jual beli pulsa. Saya kirimkan pesan isi pulsa kepada server pulsa melalui aplikasi ini.

Perannya sebagai aplikasi chatting utama mulai tergeser waktu muncul aplikasi Blackberry Messenger (BBM). Seakan-akan kalau tidak punya PIN BBM rasa-rasanya ketinggalan zaman. Kini BBM pun juga sudah tidak aktif digunakan. Pesaing mereka seperti WhatsApp, Telegram, Facebook, Snapchat, Instagram direct telah sukses menggeser dominasi YM dan BBM.

Pemilik Yahoo Messenger kini adalah Oath inc. anak perusahaan telekomunikasi asal Amerika Serikat bernama Verizon. Oath inc. secara resmi telah menyatakan menutup layanan YM. Namun meski sudah ditutup, pengguna masih diberi kesempatan selama 6 bulan untuk memback-up seluruh data di YM sebelum akhirnya dihapus untuk selamanya.

Dari blog resmi perusahaan nampak-nampaknya mereka sedang mempersiapkan aplikasi lain untuk menggantikan Yahoo Messenger. Aplikasi itu diberi nama Squirrel. Aplikasi ini sudah memasuki fase beta dan belum rilis resmi. Jika anda tertarik dengan aplikasi ini, anda bisa mengajukan diri untuk diundang menjadi calon pengguna di laman resminya.

Untuk backup data anda bisa kunjungi halaman berikut ini.

Verifikasi No. HP | dokumentasi pribadi
Verifikasi No. HP | dokumentasi pribadi
Setelah itu login menggunakan email yahoo anda. Tahapan selanjutnya adalah verifikasi no handphone. Sejurus kemudian akan ada SMS masuk ke handphone. Masukkan kode tersebut ke dalam kotak yang tersedia. Selanjutnya tinggal masukkan email dan kirim. Apabila data sudah tersedia maka kita akan mendapat notifikasi via email.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun