Mohon tunggu...
Johanis Malingkas
Johanis Malingkas Mohon Tunggu... Penulis - Penikmat kata

Menulis dengan optimis

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Ini Makna Lain Kompasiana

20 September 2019   18:47 Diperbarui: 20 September 2019   19:17 86
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
kompasiana(sumber:kompasiana.com)

Inisial K menjadi sorotan dan topik tren di berbagai media termasuk di Kompasiana. Misalkan persoalan KPU, KPK, KPAI, KPI dan hingga Karhutla, semuanya diawali huruf K. 

Bagaimana dengan Kompasiana? Sebagai media jurnalistik warga terpopuler di tanah air, Kompasiana semakin seksi dengan sajian artikel kompasianer se Indonesia bahkan yang sedang berada di luar negeri. Kompasiana ibarat jendela dimana bila kita membukanya maka kita akan menikmati berbagai tulisan yang meliputi bidang ideologi, politik, ekonomi, sosial budaya dan keamanan. 

Berada di Kompasiana kita akan memperoleh beranekaragam ilmu pengetahuan dan teknologi bahkan seni yang akan memperkaya wawasan kita sebagai insan yang mendiami bumi nusantara. Penulis kompasiana yang akrab disapa kompasianer memiliki ciri khas gaya penulisan artikel dengan ulisan yang akan diberi lebel aktual, bermanfaat, menarik, inspiratif, unik dan jarang ditemukan lebel tidak menarik.

Melalui Kompsiana ini para kompasianer pun saling berinteraksi, saling mengenal satu dengan lain bahkan kota dimana kompasianer itu bermukim. Kompasianer pun ada yang mencantumkan foto profil di akun nya namun ada juga yang mencantumkan gambar sketsa tertentu. Melalui tulisan-tulisannya kita dapat mengetahui sekilas latar belakang pekerjaan dan hobi para kompasianer.  Ada kompasianer yang secara terangterangan mencantumkan tanggal lahirnya di profil dan ada yang sengaja menyembunyikannya.

Kompasiana pun memberi kesempatan kompasianer mengikuti blog competition dan memberikan rewards serta menyelenggarakan acara temu kompasianer lewat kompasianival tahunan.

Pada hakekatnya menurut saya kompasiana media keroyokan kompasianer yang semakin memikat hati. Kehadiran kompasiana memberi kesempatan penyaluran hobi membaca dan menulis sekaligus berinteraksi dengan teman kompasianer dimanapun mereka berada. Kompasiana telah memberi makna kehidupan dengan menyimak tulisan-tulisan bernas yang memotivasi hidup sehingga hidup menjadi lebih bergairah serta semakin bersemangat menuliskan karya-karya walaupun hanya ditulis secara sederhana.

Saya menyadari bahwa tulisan-tulisan saya di Kompasiana hanya tulisan biasa-biasa saja, tidak ada istimewanya karena selama ini jarang diganjar admin kompasiana dengan HL, Pupuler dan senang saja biar cuma bertengger di nilai tertinggi saja. Tentang K-Reward yang diharapkan namun karena akun gopaynya baru saja teregristrasi akhir Agustus hingga kini masih berstatus berupa harapan belaka.

Pada 6 September lalu, saya mendapatkan pemberitahuan di email dari care@kompasiana.com bahwa saya salah satu pemenang voting competition  Bank OCBC NISP dan mohon mengirimkan data pribadi. Data segera dikirimkan dan menunggu balasannya yang hingga kini belum diterima. Saya senang karena sejak berada di K, baru kali ini mendapatkan penghargaan kemenangan.

Nah, tulisan sederhana ini hanya bermaksud menuliskan makna lain Kompasiana versi saya. KOMPASIANA adalah singkatan dari Komunitas Orang Menuliskan Pikiran, Angan, Seni, Inspirasi, Akhlak, Niat dan Asa. Boleh juga KOMando PASukan Inti Anti Nepotisme Andalan ..hehehe

Inilah tulisan ringan dan hiburan belaka.

Salam Kompasiana.

Manado,20092019

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun