Mohon tunggu...
Johan Japardi
Johan Japardi Mohon Tunggu... Penerjemah - Penerjemah, epikur, saintis, pemerhati bahasa, poliglot, pengelana, dsb.

Lulus S1 Farmasi FMIPA USU 1994, Apoteker USU 1995, sudah menerbitkan 3 buku terjemahan (semuanya via Gramedia): Power of Positive Doing, Road to a Happier Marriage, dan Mitos dan Legenda China.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Kepuasan Hidup

25 April 2021   04:37 Diperbarui: 25 April 2021   05:33 297
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Saya beri contoh di sini:
Dari yang tadinya cuma keinginan, setelah kaji ulang, saya memutuskan bahwa saya membutuhkan sebuah rice cooker canggih. Ada satu-satunya merek mahal dengan kelebihan berupa fitur-fitur yang tak dimiliki oleh rice cooker merek lain, yakni potnya paling tebal, dan memiliki fungsi fermentasi, sehingga bisa saya gunakan bukan melulu untuk memasak nasi, tapi juga kue-kue, misalnya bika ambon kesukaan saya. Saya pun menabung khusus untuk keperluan ini, dan 6 bulan kemudian rice cooker itu saya beli dengan harga tidak turun, tapi ada diskon 10%, yang berarti tabungan saya itu masih memiliki sedikit kelebihan yang bisa saya gunakan untuk membeli kebutuhan lain.
Sampai sekarang saya sudah menggunakan rice cooker ini selama lebih dari 7 tahun.

Alah membeli menang memakai.

Kualitas hidup, dan pada gilirannya, kebahagiaan hidup, itu semua tergantung pada diri kita sendiri untuk mewujudkannya.
Kepuasan hidup yang lebih tinggi bukan kita dapatkan dari benda-benda materialistik eksternal yang trivial (yang jika dibagikan akan berkurang), tapi dari benda-benda yang abstrak: pengetahuan dan berbagi pengetahuan itu (yang semakin kita bagikan semakin banyak kita dapatkan lagi). Jadikan "menciptakan surga di bumi dan membantu semua orang yang membutuhkan bantuan" sebagai prinsip hidup.

Perasaan-perasaan tidak puas menderu kita untuk mengisi kekosongan itu dengan harta, orang, kebisingan, obsesi, makanan, pekerjaan, dan adiksi.
Ivan Burnell, Power of Positive Doing: 12 Strategi Mengendalikan Hidup Anda, terjemahan Johan Japardi, penerbit Gramedia Pustaka Utama, 2001.


Semoga bermanfaat.

Jonggol, 25 April 2021

Johan Japardi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun