Mohon tunggu...
Jaya Mulyadi
Jaya Mulyadi Mohon Tunggu... Guru - Pengajar dan pembelajar

Hobi olahraga, bertani

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Ngabuburit yang bermanfaat

27 Maret 2023   04:45 Diperbarui: 27 Maret 2023   05:00 121
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Ngabuburit berasal dari bahasa sunda, dari kata dasar burit yang artinya sore(petang). Waktunya antara pukul 16.30 sampai  pukul 18.00. Ngabuburit artinya melakukan kegiatan pada waktu sore(petang) hari  baik sendiri ataupun berkelompok.

Istilah ngabuburit paling terasa pada bulan Ramadhan karena sering digunakan masyarakat untuk menunggu berbuka puasa dengan melakukan  kegiatan kegiatan misalnya ; jalan sore sore, berkumpul bersama keluarga atau teman disebuah taman, berolah raga ,mengaji dsb.

Aktifitas ngabuburit tidak hanya melepaskan penat dari kegiatan rutinitas pekerjaan atau sekedar menunggu adzan magrib untuk berbuka puasa tetapi banyak kegiatan ngabuburit pada bulan ramadhan jika dikerjakan akan lebih bermakna, tidak hanya untuk diri sendiri tetapi bermanfaat untuk orang lain.

Kegiatan itu diantaranya tadarusan bersama,buka bareung seraya mendengarkan ceramah keagamaan atau mengikuti kajian kajian islami. Bagi keluarga yang mampu,bisa berbagi makanan dan minuman berbuka puasa untuk kaum duafa dan oramg orang yang membutuhkan. Berbagi pada bulan Ramadhan merupakan amal yang paling utama

Dari Anas ra, meriwayatkan :

عَنْ اَنَسٍ قِيْلَ يَارَسُولَ اللهِ اَيُّ الصَّدَقَةِ اَفْضَلُ؟ قَالَ: صَدَقَةٌ فِى رَمَضَانَ

Artinya: " Wahai Rasulullah, sedekah apa yang nilainya paling utama? Rasul menjawab, Sedekah di bulan Ramadhan,' (HR At-Tirmidzi).

Shodaqoh/ sedekah adalah ibadah atau amalan yang bisa dilakukan oleh siapa saja, baik kaya maupun miskin ,tua maupun muda sesuai dengan kemampuan.

Bulan Ramadhon adalah bulan penuh ampunan,bulan  penuh barokah,bulan dimana ibadah dan amalan kita pahalanya dilipatgandakan. Inilah saat yang tepat untuk kita lebih fokus beribadah dan mndekatkatkan diri kepada Allah 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun