Mohon tunggu...
Susilo B. Utomo
Susilo B. Utomo Mohon Tunggu... Akuntan - Penulis Lepas

Penulis Lepas

Selanjutnya

Tutup

Ramadan

Mulailah Melangkah, Mulailah dari Alif

15 April 2022   07:02 Diperbarui: 15 April 2022   07:07 858
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi: Mulai Melangkah, dok pribadi

Ribuan kilometer jalan yang hendak kita tempuh, selalu dimulai dari langkah pertama. Tanpa ada langkah pertama yang diayunkan untuk berjalan, tak akan sampai kita pada ribuan kilometer tujuan yang hendak kita tuju.

Mulailah dari alif.
Mulailah dari awal.
Mulailah melangkah.

Memulai dari awal bukan selalu berarti memulai dari yang tidak ada lalu mewujudkan menjadi ada. Mulai dari awal tidak berarti bahwa apapun yang hendak kita kerjakan harus benar-benar dari tahap awal sekali. Karena dalam berbagai hal selalu terdapat kemungkinan orang lain telah melakukannya dan telah pula mewujudkan hasilnya. 

Dalam kontek ini, untuk menghasilkan hal yang sama kita tidak perlu benar-benar memulai dari tahap awal. Hal ini karena kita dapat mengambil hikmah dan pelajaran dari data empirik yang telah dikerjakan oleh orang sebelumnya sehingga banyak tahapan yang dapat kita hilangkan dengan tetap memperoleh hasil yang sama. Mulai dari awal sesungguhnya adalah saat awal memulai.

Pendekatan Amati-Tiru-Modifikasi, merupakan penjabaran barangkali yang lebih pas untuk mendeskripsikan hal ini. Demgan melakukan pendekatan ini, maka kita bisa mulai dari mana saja untuk mencapai tujuan. Kita bisa bisa mulai dari tengah bahkan dari akhir karena sudah ada contoh best practice, ada lesson learnt dari yang telah dilakukan oleh orang lain.

Memulai dari awal adalah bahwa semua hal yang telah kita rencakan tidak akan mungkin terjadi jika tidak mulai kita lakukan dengan melangkah dan kerjakan.

Oleh karena itu, mulai dari alif atau mulai dari awal sesungguhnya adalah mulai melangkah. Mulai mengkongkritkan rencana dan gagasan menjadi aksi nyata. Melangkah mewujudkan tujuan yang hendak kita capai sebagaima telah kita gambarkan pada perencanaan sebelumnya.

Jadi, apa rencana anda hari ini? Apa cita-cita yang hendak anda wujudkan di hari ini? Mulailah melangkah. Tanpa langkah kecil di awal, tak akan pernah terjadi langkah besar di kemudian hari. Tanpa mulai melangkah, tak akan pernah kita mulai.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun