Mohon tunggu...
Irfan maulana
Irfan maulana Mohon Tunggu... -

Refraksi optisi, Menjadi seoang ahli dalam pembuatan kacamata koreksi

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

Gaya Hidup untuk Mata yang Sehat

4 Oktober 2017   01:00 Diperbarui: 5 Oktober 2017   00:37 1114
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Saya sebagai mahasiswa jurusan Refraksi Optisi ingin memberikan sedikit saran berdasar dari apa yang saya ketahui. Coretan saya kali ini akan membahas tentang "Pentingnya bergaya hidup untuk kesehatan mata". Mata adalah organ vital dan sangat penting bagi manusia,  karena fugsinya adalah untuk indra penglihatan,   dimana diciptakannya mata untuk melihat ciptaan tuhan yang  maha esa.

Setiap orang pasti menginginkan mempunyai mata yang sehat dan penglihatannya yang  jelas.  Namun masih banyak dari anda sekalian  yang menyepelekan dan kurang menjaganya dengan baik,  salah satunya membiasakan aktivitas dari penglihatan mata yang buruk dengan resiko berkurangnya kualitas mata  dan yang lebih parahnya bisa mengurangi ketajaman  penglihatan mata anda.

Tips gaya hidup sehat untuk menjaga kesehatan mata, sebagai berikut :

  •  Bicaralah pada anggota keluarga terutama orang tua Anda. Apakah orang tua Anda di diagnosis mengalami penyakit mata keturunan. Hal ini karena dapat menentukan anda, apakah Anda beresiko tinggi terkena penyakit mata atau tidak.
  • Jaga jarak pandang, ketika sedang berada dilayar komputer maupun TV. Jarak pandang yang ideal sekitar 50-100cm. Seperti juga halnya ketika sedang membaca buku. Jarak yang ideal ketika membaca buku sekitar 30cm. Hal ini dimaksudkan agar dapat terhindar dari miopi atau rabun dekat.
  • Hindari kebiasaan mengucek mata, Jangan sering mengucek mata ketika mata terasa gatal. Ketika tangan Anda kotor sehabis memegang suatu benda dapat menginfeksi organ mata yang dapat berakibat sangat buruk untuk kesehatan mata.
  • Istirahatkanlah mata,  Jangan paksakan mata untuk berlama-lama membaca buku atau berada di depan layar komputer. Jika Anda terlalu lama, mata akan sakit. Isitirahatkan mata selama beberapa menit supaya mata kembali relax.
  • Makan makanan yang menggandung vitamin A,  seperti wortel yang mengandung vitamin A. Hal, ini dikarenakan wortel mengandung vitamin A dan beta karoten yang berfungsi untuk menjaga kesehatan mata Anda.
  • Pakailah pelindung mata, cobalah untuk memakai pelindung mata dalam berbagai kegiatan aktivitas seperti saat  berkendara, olahraga, dan sebagainya. Banyak kacamata yang dirancang khusus untuk olahraga untuk menghindari terjadinya cedera mata dan terhindar dari debu.
  • Periksakan mata Anda secara rutin agar dapat terhindar dari penyakit yang menyerang mata sewaktu-waktu.
  • Berhentilah meroko, bagi seorang perokok, usahakan agar menghentikan kebiasaan merokok mulai sekarang. Ini dikarenakan, dapat berpotensi mengalami sejumlah penyakit mata seperti katarak dan kerusakan saraf optik pada mata.

Demikianlah bagaimana pentingnya dari menjaga gaya hidup untuk kesehatan mata dan tips untuk menjaga kesehatan mata agar terhindar dari menurunnya kualitas ketajaman penglihatan anda.

TERIMAKASIH SUDAH MEMBACA TULISAN SAYA DAN JANGAN LUPA UNTUK MEMBACA TULISAN SAYA YANG SELANJUTNYA.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun