Mohon tunggu...
ivankla
ivankla Mohon Tunggu... Administrasi - Senang dengan karya Jurnalis

Senang dengan karya jurnalis

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Pelantikan Pengurus PMI Tana Toraja Maju Melayani

19 Mei 2017   18:35 Diperbarui: 19 Mei 2017   20:20 732
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Sulawesi Selatan, Ichsan Yasin Limpo menyampaikan bahwa PMI adalah Organisasi Pelayanan berbasis kemanusiaan, maka pengurus diharapkan bisa menghadirkan perhatian saling membantu pada masyarakat Tana Toraja, jika disana terjadi musibah bencana alam dan pertolongan bantuk bantuan Darah. Hal ini disampaikan dalam Sambutan pada Prosesi Pelantikan Pengurus PMI Tana Toraja, yang di gelar pada Hari Kamis 18 Mei 2017 di Ruang Pola Kantor Bupati Tana Toraja.

PMI Sulsel siap senantiasa mendovisi rong PMI Tana Toraja, khusus dalam membentuk PMI sampai ke tingkat ranting, kelurahan dan lembang. Hal mana dimaksud oleh karena marwah dan visi pelayanan PMI sebenarnya adalah mendekatkan bantuan pelayanan bagi masyarakat yang berada di daerah daerah terpencil. diketahui bahwa Tana Toraja berada pada wilayah yang identik dengan bukit dan ketinggian, serta peyebaran penduduk pd wilayah yang cukup luas. Ditambah sejak awal tahun sampe pertengahan bulam Mei sering terjadi bencana tanah longsor. 

Adik Kadung Gubernur Syahrul Yasin Limpo itu, mengatakan saat ini PMI Sulsel menerapkan prinsip kerja relawan yang cepat jika terjadi bencana alam. Jika terjadi bencana disuatu daerah, maka kami berharap Team Korps Satuan Relawan (KSR) bisa hadir di lokasi bencana kurang dari 6 Jam pasca bencana. 

Mantan Bupati Gowa dua periode ini, juga menuturkan akan pentingnya Donor Darah. Sistem metobolisme dalam tubuh setiap orang akan lebih baik karena didukung sistem kekebalan tubuh yang terus diperbaharui. lanjut ungkap IYL, kekebalan tubuh (Immunitas) manusia diibaratkan sebagai pasukan TNI yang lengkap dengan senjata dan amunisi yang senantiasa siap menggempur virus penyakit masuk ke tubuh kita. oleh karena itu orang yang telah mendonorkan darahnya lebih 20 kali secara rutin akan lebih Immunt dari pada orang yang tidak sama sekali donor darah. 

"Tidak ada yang lebih membanggakan dan membahagiakan dalam hidup saya, ketika saya bisa menolong orang yang sangat membutuhkan pertologan". Ungkap IYL. sudah banyak organisasi saya pimpin. Organisasi Kepemudaan, Profesi, Anggota DPRD Propensi hingga dipercaya memimpin Kabupaten Gowa 2 (dua) Periode. Namun Organisasi PMI lah yang paling membahagiakan bagi saya, 

Sementara Victor Datuan Batara, Ketua PMI Tana Toraja yang baru dilantik yang juga wakil Bupati Tana Toraja, dalam sambutannya mengatakan bahwa Pengukuhan ini merupakan awal perjuangan pelayanan bagi seluruh pengurus PMI pada setiap stratanya. saya sungguh terharu sekaligus merasa terhormat karena tugas yang diemban semata mata tugas Kemanusiaan. Tidak ada "kompensasi keuntungan" secara materil yang bisa dimanfaatkan dari organisasi yang berskala Global ini. semata - mata tugas Mulia dan dimuliakan oleh TUHAN. Lanjut VDB yang juga mantan Kapolres Tana Toraja, PMI bebas dari sekat perbedaan agam, suku, kelompok kepentingan dan golongan. kita semua satu dalam kepelbagaiaan dan satu tujuan yaitu Maju bergerak untuk Kemanusiaan. Tidak ada yang lain. Harapan VDB dan harapan bagi semua orang,  PMI bisa tampil dan berakselerasi dengan Pemerintah daerah dalam memberikan pelayanan khusus dalam memberikan bantuan kemanusiaan.  

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun