Mohon tunggu...
Agung
Agung Mohon Tunggu... Freelancer - Penyedia berbagai macam alat uji dan jasa pengujian Industri

Kami melayani berbagai macam jasa pengujian sipil seperti sondir, boring, PDA, SHMS dan lainnya. Selain itu, kami juga menjual alat-alat pengujian industri seperti ultrasonic flaw detector, hardness tester, magnetic testing, dan lainnya. Alatuji.com Loggerindo.com

Selanjutnya

Tutup

Nature

Mengenal PDA Test, Pengujian Penting Sebelum Membuat Bangunan

19 Februari 2020   16:20 Diperbarui: 19 Februari 2020   16:20 879
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Nature. Sumber ilustrasi: Unsplash

Mungkin Anda sering melihat tiang yang tinggi ketika ada pembangunan jembatan, flyover dan juga gedung. Nah, tiang itu disebut tiang pancang (pile). Fungsi tiang ini  sebagai penahan dan penyalur beban dari struktur atas ke tanah dalam yang dijadikan landasan.

Bahan utama pembuatan tiang pancang yaitu baja, beton, dan kayu. Jenis bahan pembuatan tiang pancang ini disesuaikan dengan bangunan yang akan dibuat. 

Sebenarnya penggunaan tiang pancang ini sudah digunakan sejak dulu untuk membuat bangunan tapi metodenya masih sangat tradisional. Namun, pada tahun 1740, Cristoffoer Polhem menciptakan alat pile driving yang mekanisme kerjanya masih terus digunakan oleh pile driving sekarang ini.

Dalam menetapkan apakah tiang pancang yang dipasang sudah sesuai standart atau belum, maka harus dilakukan beberapa pengujian, salah satunya adalah PDA TEST.

Apa itu PDA TEST ?

Pile Driving Analyze merupakan suatu pengujian untuk mengukur daya dukung aksial tiang, integritas tiang, dan tingkat efisiensi energi yang dapat ditransfer. Pengujian ini menggunakan metode wave analysis yaitu menguji dengan melakukan pemukulan berulang pada pondasi tiang yang diuji. 

Pengujian PDA Test menggunakan alat khusus berupa monitor yang terintegrasi dengan sensor transducer dan accelerometer yang nantinya dipasang pada beberapa bagian titik tiang yang sudah ditentukan.

PDA Test pelaksanaannya mengacu pada ASTM D-4945 (Standard Test Method for High-Strain Dynamic Testing of Deep Foundations) :

"This test method is used to provide data on strain or force and acceleration, velocity or displacement of a pile under impact force. The data are used to estimate the bearing capacity and the integrity of the pile, as well as hammer performance, pile stresses, and soil dynamic characteristics, such as soil damping coefficients and quake values. This test method is not intended to replace Test Method D 1143."

Nantinya nilai pengukuran akan terlihat di layar monitor PDA. Dibutuhkan tenaga ahli dan berpengalaman di bidang PDA Test untuk membaca grafik yang ditampilkan pada layar monitor.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun