Mohon tunggu...
Indra Sastrawat
Indra Sastrawat Mohon Tunggu... Administrasi - Wija to Luwu

Alumni Fakultas Ekonomi & Bisnis - UNHAS. Accountant - Financial Planner - Writer - Blogger

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Menelisik Grading Turnamen Badminton Dunia

21 Januari 2018   22:40 Diperbarui: 22 Januari 2018   00:17 3031
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ganda Putra Indonesia, Fajar Alfian/Muh. Rian Ardianto yang barusan menjadi juara di turnamen

Fajar Alfian/Muh Rian Ardianto membuat bangga Indonesia, mereka sukses jadi juara di Malaysia Master 2018. Berbeda dgn tahun lalu, level Malaysia Master naik kelas setara dengan turnamen Superseries tahun lalu. Itu kenapa banyak pemain top dunia ikut bertarung. 

BWF menetapkan 3 Grade turnamen yaitu Grade 1, Grade 2 dan Grade 3. Grade 1 yaitu: Olimpiade, Kejuaraan beregu (Thomas Cup, Uber Cup, Sudirmn Cup) dan Kejuaraan Dunia.

Perubahan terjadi di grade 2. Kalau sebelumnya dikenal jenjang Superseris Premier, Superseries, Grand Prix Gold, Grand Prix dll. Maka tahun ini BWF memodifikasi menjadi:

Level 1: BWF World Tour Final, tahun ini diadakan di Guanzhou, China. Prize money $1.500.000.

Level 2: BWF World Tour Super 1000 ini setara dgn Premier of Premier. Prize Money min $1.000.000. Ada 3 negara yang berhak mendapatkan kehormatan menggelar turnamen yaitu: All England ($1.000.000), Indonesia Open ($1.250.000) dan China Open ($1.000.000).

Level 3: BWF World Tour Super 750, setara dgn Superseries Premier. Prize money min. $700.000. Berikut yang masuk kategori ini: Malaysia Open, Japan Open, Denmark Open, French Open, China Master. Kejutan, China Master naik 2 level di tahun 2018.

Level 4: BWF World Tour Super 500, setara dengan Superseries. Turnamen yang masuk kelompok ini adalah: Malaysia Master, Indonesia Master, Thailand Open, India Open, Singapura Open, Korea Open & Hongkonh Open. Prize Money minimum $350.000. Terbesar Korea Open sebesar $600.000. Tiga turnamen pertama naik level dari setara GP Gold ke Superseries.

Level 5: BWF World Tour Super 300, selevel dengan Grand Prix Gold. Beberapa turnamen dikelas ini adalah Thailand Master, Swiss Open, German Open, US Open, Macau Open, Korea Master, Australia Open yang tahun ini turun kasta. Pekan lalu, Tommy Sugiarto juara di Thailand Master 2018.

Level 6: BWF World Tour Super 100, kelas turnamen ini setara dgn Grand Prix. Minimum Prize Money $75.000. Yang ternasuk dikelompok ini adalah Canada Open, Japan Master, Russia Open, Vietnam Open dll.

Untuk Grade 3 terdiri 3 kategori yaitu:
- International Challenge min $25.000
- International Series min $10.000
- Future Series

Pemain pemula biasanya berburu poin dilevel-level bawah dan perlahan menanjak ke level atas. Perubahan dilakukan untuk membuat turnamem badminton lebih kompetitif dan mampu menarik sponsor. Saya tertarik dengan nama sponsor di Malaysia Master, Perodua. Ternyata Perodua ini merupakan perusahaan otomotif Malaysia yang mendistribusikan dan memproduksi produk-produk Daihatsu. Kalau di Indonesia selevel dengan Astra.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun