Mohon tunggu...
Muhammad Irwansyah
Muhammad Irwansyah Mohon Tunggu... Pengacara - Advocate - Legal Consultant HP: 081554067595

✓Perhimpunan Advokat Indonesia | ✓Persaudaraan SH Terate

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

PSHT - Latihan Khusus Anggota SH Terate

25 Februari 2020   10:53 Diperbarui: 25 Februari 2020   11:38 1900
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jika kalian semua pernah mengalami dimana saat hujan, panas cuaca bahkan badan kita panas dingin disitu kita dituntut tetap berangkat menemui sang pelatih, jika kalian pernah dibentak dengan alasan apapun jika kalian membolos maka berhadapan sang pelatih alasan kita adalah seorang siswa maka jawabnya siap salah. Apapun alasannya.!

Aku itu orang asli Tuban Jawa Timur, aku latihan dan berproses menjadi warga SH Terate atau PSHT latihanku diwilayah selatan tepatnya di Koramil Ranting Rengel didepan patung tentara itulah aku harus bertahun-tahun mengeluarkan keringat pada ujung tempaan ini ingin menjadi anggota PSHT yang berbudi pekerti luhur.

Aku berfikir dan sempat berhayal ketika nanti menjadi anggota PSHT dapat memberi perubahan yang signifikan sebab julukannya saja sang pendekar SH maka banyak orangpun segan dengan anggota PSHT, tetapi ternyata itu harapan dan fakta dahulu namun sekarang tidak demikian.

Sehingga tahun 2011 aku disahkan kiranya 3tahun aku ditempa menjadi siswa PSHT, sehingga aktif melatih kurang lebih 3tahun, sampai pada tahun 2014 aku merantau mencari jati diri untuk menjadi pribadi yang benar-benar menemukan jati diri yang sesungguhnya (diri yang sebenarnya).

Ternyata merantau dijakarta aku merasa yang selama ini menjadi anggota PSHT hanya hayalan belaka aku benar-benar kurang puas apa yang ku dapat hari ini sehingga aku ingin belajar lebih dalam apa sesungguhnya latihan ilmu Setia Hati.

Aku beberapa kali sowan silaturahmi bertukar pendapat dengan saudara PSHT yang berada dijakarta, sampai akhirnya pula bertemu dengan Warga tingkat II bernama Mas Mahendro Cirendeu Komplek PDK Lebak Bulus Jakarta Selatan disitulah tempat kami ditempa dan menimba ilmu, belajar arti sesungguhnya ilmu setia hati, yang mana akhirnya beberapa latihan kita bersama bergabung saling tukar kaweruh dan belajar.

Kami belajar sederhana, ternyata menjadi wong SH/setia hati adalah menjadi diri sendiri, menjadi manusia seutuhnya dalam pembelajaran kami latihan warga PSHT ini diperuntukkan hanya untuk anggota khusus warga PSHT.

Disetiap malam minggu sekarang diganti malam sabtu kami bersama berlatih dan belajar mengenal diri sedalam-dalamnya hingga detik inipun kami masih banyak dan perlu balajar sebab ilmu setia hati tidak pernah ada batasannya dan yang ada batasannya hanyalah simbolik semata.

Apa latihan yang diperoleh latihan dari sesepuh Mas Mahendro ?

Kami sama-sama ngangsu kaweruh dalam bahasa jawa, bahwa latihan kami sederhana jika kalian sudah mendapat pernafasan pembangkit kesah/pernafasan inti maka disitulah kita kuak bersama dengan paparan yang mudah dan sederhana bahkan manfaatnyapun tidak bisa dimatematika artinya banyak dan tidak terbatas.

Banyak pula yang mengatakan bahwa kesah tidak ada ada gunanya sebab alasan mereka bertahun-tahun melakukannya tidak menemukan apapun yang dilatih yakni pernafasan kesah/inti, bahkan tidak sedikit pula merasa frustasi sebab yang didapat hanyalah keringat semata selebihnya tidak ketemu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun