Mohon tunggu...
Irwan Rinaldi Sikumbang
Irwan Rinaldi Sikumbang Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer

menulis untuk menikmati kehidupan

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Ketika Nama Ridwan Kamil Menyeruak ke Papan Atas

27 Oktober 2022   16:20 Diperbarui: 27 Oktober 2022   20:57 549
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ridwan Kamil|dok. ANTARA/Adeng Bustomi, dimuat republika.co.id

Survei kepemimpinan nasional yang dilakukan Tim Litbang Kompas pada Oktober 2022 ini memberikan kejutan dengan menyeruaknya nama Ridwan Kamil ke papan atas.

Memang, posisi 3 besar masih tetap diraih oleh Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan. Hal ini sama dengan beberapa survei sebelumnya.

Namun, jarak antara Anies yang berada di posisi ketiga dengan 2 figur lainnya, mulai menyempit. Bahkan, Anies boleh dibilang menempel ketat Prabowo.

Tingkat elektabilitas tertinggi diraih Ganjar dengan perolehan sebesar 23,2 persen. Kemudian, disusul oleh Prabowo sebesar 17,6 persen, dan Anies 16,5 persen.

Ganjar dan Anies mengalami peningkatan persentase elektabilitas dibanding survei dari lembaga yang sama pada Juni 2022.

Namun, Prabowo justru mengalami penurunan persentase, meskipun masih mampu mempertahankan posisi di peringkat 2.

Tapi, selain posisi 3 besar di atas, menarik pula mengamati sosok Ridwan Kamil yang berhasil nangkring pada posisi 4. 

Memang, ada pengamat yang membagi para calon dalam 3 lapis, yakni papan atas, papan tengah dan papan bawah.

Litbang Kompas sendiri mendata 12 bakal capres, sehingga dengan demikian Ridwan Kamil masuk ke papan atas (4 besar).

Kang Emil (sapaan akrab Ridwan Kamil) meraih elektabilitas sebesar 8,5 persen, sudah mendekati angka psikologis 10 persen.

Adapun para bakal capres lainnya dengan elektabilitas relatif kecil diduduki oleh Sandiaga Uno (2,5 persen), Andika Perkasa (2,3 persen) dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY, 2,2 persen).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun