Mohon tunggu...
IrfanPras
IrfanPras Mohon Tunggu... Freelancer - Narablog

Dilarang memuat ulang artikel untuk komersial. Memuat ulang artikel untuk kebutuhan Fair Use diperbolehkan.

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Wojciech Szczesny, Aktor Penting Ompongnya Striker AC Milan

11 November 2019   08:25 Diperbarui: 12 November 2019   04:57 337
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Wojciech Szczsny, gemilang bersama Juventus (sumber: twitter.com/juventusfcen)

Terlihat selepas diganti, Krisno (lagi-lagi biar memudahkan penulisan nama CR7, hehe) langsung masuk ke loker pemain Juve. Hmm... apakah babang Krisno frustasi dengan pergantian tersebut? 

Kita tunggu saja rumornya, soalnya sebelum laga ini dia juga terlihat kesal karena gol freekick pertamanya di Juve dicuri oleh rekannya, Aaron Ramsey. Atau bisa jadi Krisno mulai lelah?

Sementara itu, dengan menelan kekalahan atas Juve, Milan makin terpuruk di posisi 14 klasmen dengan hanya mengumpulkan 13 poin. 

Dari lima laga terakhir, Rossoneri hanya menang sekali dan kalah tiga kali, dua laga terakhir bahkan ditelan dengan kekalahan. Padahal perubahan komposisi pemain dan strategi sudah dilakukan, namun anak asuh Pioli masih sulit mencetak gol.

Apakah sudah waktunya menyerukan kembali #PioliOut? Saya rasa tidak juga. Secara permainan, Milan tidak buruk. Selama laga melawan Juve, total attempts Milan sama dengan Juve, 13 kali, bahkan jumlah tembakan yang mengarah ke gawang lebih banyak, yaitu 7 berbanding 5 milik Juve.

Komposisi Pemain Milan Belum Mampu Membobol Gawang Szczesny (sumber: twitter.com/homeofmilan)
Komposisi Pemain Milan Belum Mampu Membobol Gawang Szczesny (sumber: twitter.com/homeofmilan)
Trio penyerang Milan, Suso-Piatek-Calhanoglu masih kesulitan untuk mencetak gol. Piatek yang merupakan salah satu striket tersubur musim lalu masih kesulitan mencetak gol untuk Milan selepas ia memutuskan memakai nomor 9 Rossoneri. 

Percobaan serangan dari lini kedua lewat trio Paqueta-Krunic-Bennacer juga belum membuahkan gol kemenangan bagi Milan.

Tetapi, aktor sebenarnya pada laga tersebut bukanlah racikan strategi Sarri, bukan juga tajamnya striker Juve, bukan juga ompongnya striker Milan. 

Namun, aktor sebenarnya adalah Sesni yang sukses meredam pemain Milan untuk mencetak gol. Kita tunggu aksi Sesni berikutnya, apakah ia mampu konsisten?    

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun