Mohon tunggu...
Irfan Fandi
Irfan Fandi Mohon Tunggu... Buruh - Menulis dan Membaca adalah suatu aksi yang bisa membuat kita terlihat beda dari orang yang disekitar kita

Email : irvandi00@gmail.com || Suka Baca dan Nonton Film || Pekanbaru, Riau ||

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Fakta Menarik Yonex French Open 750 di Paris

1 November 2021   20:15 Diperbarui: 1 November 2021   20:34 283
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber foto : badminTalk.com/akun instagram

Turnamen France Open 2021 di Paris, Perancis resmi pada hari minggu (31/10/2021) kemarin telah selesai dilaksanakan. Dengan schedule jadwal pertandingan yang rapat dan padat, semua pemain langsung beralih ke Negara terakhir untuk World Tour Eropa yaitu Jerman pada turnamen Hylo German Open 2021. Pembaca kompasianer pasti penasaran hal seru apa dan fakta meanrik apa saja yang telah terjadi setelah turnamen French Open 2021, saya akan merangkum beberapa hal yang menarik untuk di simak selama turnamen di Yonex French Open 2021 di Paris, perancis.

Pemain Top Dunia kembali Retired

Pada turnamen di French Open 2021 kemarin masih saja ada pemain yang mundur dalam pertandingan berlangsung, mereka adalah Victor Axelsen dan Kento Momota. Victor Axelsen membuat pernyataan mundur dari turnamen French Open 2021 setelah ia memenangkan laga Final di Denmark Open 2021, ia memberikan pernyataan bahwa kondisi badannya lagi tidak fit dan belum recovery secara maksimal.

"Hai semua, setelah pertandingan di Denmark Open hari minggu kemarin saya sudah berusaha untuk melakukan recovery dengan cepat agar bisa mengikuti turnamen di French Open. Sayangnya aku merasakan belum siap untukmengikuti turnamen minggu ini,saya merasa menyesal karena tidak bisa ikut disamping itu melihat jadwal pertandingan kedepan. Aku tidak ada pilihan lain selain untuk mendengarkan apa kata tubuh saya yang belum tercover dengan baik. Saya sekarang fokus untuk recovery dan menatap pertandingan kedpan di Bali, Indonesia segera. Salam hangat Viktor."  Axelsen klarifikasi di akun twitter pribadinya

Kento Momota bisa kita melihat sendiri di pertandingan French Open pada babak Semi Final yang harus bermain rubber game dengan teman senegaranya yaitu Kanta Tsuneyama, ia harus mundur retired karena merasakan sakit dibagian pinggangnya. Kento Momota harus memutuskan untuk berhenti pada babak Semi Final dan menyerahkan tiket Final kepada Kanta Tsuneyama.

Masalah cedera kembali menjadi momok dalam masalah para atlet Top Dunia yang harus berhenti dan melakukan recovery maksimal agar bisa pulih kembali, hal ini terjadi karena padatnya jadwal pertandingan yang dibuat oleh BWF selama dua bulan non stop. Turnamen di mulai dari Piala Sudirman Cup di Vantaa, Finlandia. Kemudian berpindah ke Aarhus, Denmark untuk turnamen Piala Thomas & Uber Cup, pertandingan terus berpindah ke Odense dalam turnamen Denmark Open 1000 dan lanjut ke French Open 2021 hingga berakhir ke Jerman sebagai turnamen penutup untuk World Tour Eropa.

Beberapa pemain setelah turnamen masuk ke peringkat 10 besar

Pada sektor Tunggal Putra ada dunia pemain yang naik peringkat yaitu Kanta Tsuneyama dengan kemenangan di French Open, ia berhasil masuk ke jajaran pemain sepuluh besar dunia naik tiga peringkat dari peringkat sebelumnya di nomor tiga belas besar. Sedangkan Shesar Hiren Rhustavito berhasil masuk ke peringkat Sembilan besar setelah naik satu peringkat karena berhasil masuk ke babak perempat final French Open 2021.

Pada sektor Tunggal Putri Akane Yamaguchi dengan berhasil menjadi juara di Denmark Open dan French Open ia berhasil memperbaiki peringkatnya dari urutan lima menjadi tiga besar pemain Tunggal Putri terbaik didunia. Kemudian An Se Young juga memperoleh poin yang besar untuk merubah peringkatnya dari delapan besar menjadi enam besar pemain terbaik di BWF.

Pada sektor Ganda Putra tidak terlalu signifikan untuk perubahan yang terlihat, semuanya masih tetap pada posisinya masing-masing. Dimana The Minions dan The Daddies masih menajdi pemain terbaik nomor satu dan kedua di dunia. Hal itu juga terlihat pada sektor Ganda Putri yang tidak ada perubahan pada peringkat dari semua pemain, mereka masih berada di posisinya masing-masing.

Pada sektor Ganda Campuran terlihat perubahan pada peringkat lima dunia Yuta Watanabe dan Arisa Higashino berhasil menggeser posisi Praveen/Melati dari posisi ke empat, mereka bertukar posisi karena pasangan Jepang berhasil menjadi Juara di Denmark Open dan French Open. Kemudian pasangan Ganda Campuran Hong Kong juga berhasil memperbaiki posisi peringkatnya dari nomor sebelas menjadi pemain ke Sembilan terbaik di dunia.

Sumber foto : badminTalk.com/akun instagram
Sumber foto : badminTalk.com/akun instagram

Kejutan Akane Yamaguchi di beberapa turnamen

Akane Yamaguchi merupakan pemain Tunggal Putri dari Jepang yang menggantikan sebagai pemain unggulan untuk mewakili negara nya di Piala Sudirman dan Piala Uber Cup 2021, dikarenakan Nozumi Okuhara mengalami cedera yang lumayan parah. Akane berhasil membawa tim nya sebagai Runner-Up pada Piala Sudirman Cup dan Piala Uber Cup 2021 kemarin.

Performanya sangat menarik untuk diikuti selama turnamen berlangsung, ketika ia berhasil masuk ke babak Final Denmark Open dan French Open ia selalu berhadapan dengan lawan yang sangat kuat yaitu An Se Young. Gadis muda yang bertubuh kecil tapi memiliki keuletan dan ketahanan stamina yang kuat dalam menghadapi setiap turnamen dengan sangat baik. Ia merupakan pemain yang berhasil memukau dalam empat turnamen sekaligus dan bersinar membawa kemenangan untuk tim dan dirinya sendiri.

The Minions Come Back setelah Olimpiade Tokyo 2020

Pada turnamen French Open 2021 merupakan sebuah pencapaian baru dari Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukomuljo, mereka berhasil menambah pencapaian mereka yaitu 32 masuk Final untuk Super Series dan World Tour Level selama mereka di sandingkan sebagai pasangan Ganda Putra terbaik milik Indonesia.

The Minions berhasil memeprtahankan posisi peringkat mereka sebagai pemain peringkat nomor satu didunia selama lebih kurang 5 tahun, mereka tidak tergantikan selama di tahun 2017 hingga 2021 sekarang pada peringkat nomor satu di dunia. Performance mereka sempat terpuruk ketika kalah dan tidak berhasil meraih medali pada ajang Olimpiade Tokyo 2020, mereka masih memiliki kesempatan di 2024 Olimpiade Paris, Perancis.

Demikian beberapa fakta menarik yang terjadi selama turnamen yang berlangsung di Stadion Stade Pierre de Coubertin di Paris Perancis. Turnamen Yonex French open merupakan turnamen Super Series 750 yang bergengsi untuk memperebutkan nominal hadiah $600.000. pada turnamen ini yang bermain adalah pemain Top dunia dan 50 besar yang memiliki kesempatan untuk ikut bertanding memperbaiki peringkat dan mencoba peruntungan untuk bisa melawan pemain Top Dunia peringkat 10 besar di BWF.

Semoga bermanfaat dan Salam Olahraga

Irfan Fandi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun