Mohon tunggu...
I Nyoman  Tika
I Nyoman Tika Mohon Tunggu... Dosen - Dosen

menulis sebagai pelayanan. Jurusan Kimia Undiksha, www.biokimiaedu.com, email: nyomanntika@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno Pilihan

Mengenal Peranan Enzim dalam Produksi Wine

4 April 2021   16:22 Diperbarui: 27 Oktober 2021   13:03 3726
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Wine adalah minuman beralkohol yang biasanya dibuat dari jus anggur (ada juga dari buah lain seperti pisang, mangga, nanas, dan lain-lain) yang difermentasi. Fermentasi terjadi karena adanya ragi. Ragi yang dominan digunakan adalah Saccharomyces cerevisiae.

Walaupun belakangan terus berkembang bahwa fermentasi juga dapat dilakukan dengan menggunakan ragi yang non Saccharomyces cerevisiae. Ragi mengonsumsi gula dalam anggur dan mengubahnya menjadi etanol, karbon dioksida, dan panas. Varietas anggur dan ragi yang berbeda menghasilkan jenis wine yang berbeda.

Wine di Indonesia, memang berkaitan dengan dunia pariwisata,  Bali misalnya, merupakan pasar empuk wine, yang berkelas dunia, Namun, sedihnya, adalah wine yang termasuk kelompok miras masih banyak yang diimpor dari luar negeri. 

Ungkapan itu dinyatakan oleh Gubernur Bali, I Wayan Koster melihat adanya ketidaksinkronan dalam pemasaran minuman beralkohol. Menurutnya, Bali sebagai destinasi wisata membutuhkan pasokan miras yang cukup tinggi bagi wisatawan. 

Sekarang ini, dengan produksi yang ada, tercatat 92 persen miras yang beredar di Bali itu impor dan hanya 8 persen yang diproduksi di masyarakat lokal Bali. nilainya Rp7 triliun dari bea cukai nya saja, belum lagi segi omzet nya," (Detik.com, Selasa (2/3/2021).

Produksi wine dunia sekitar 260 juta hektoliter (Kbilashvili 2018). Berbagai macam buah-buahan dengan kandungan gula yang cukup dapat digunakan untuk menghasilkan wine. 

Buah  yang telah diolah menjadi Wine yang telah dilaporkan adalah  lengkeng, sari buah apel, wine plum, wine nanas, wine pisang, wine blueberry, dan lain-lain

Dari pernyataan itu memang, pertanyaan selanjutnya "bisakah itu disiapkan produksi dalam negeri?" Banyak faktor yang perlu dikaji, sehingga Wine memang menjadi minuman yang banyak disajikan di restoran hotel berbintang Bali sebaiknya hasil produksi dalam negeri, sehingga  uang devisa negara tidak harus keluar negeri. Namun untuk menghasilkan  wine yang berkualitas  salah satu yang penting adalah adanya enzim-enzim yang terlibat dalam proses produksi wine.

Enzim dalam Produksi Wine 

Sebelum jauh, perlu  diketahui apa yang dimaksud dengan enzim. Enzim merupakan biokatalisator organik yang dihasilkan organisme hidup di dalam protoplasma, yang terdiri atas protein atau suatu senyawa yang berikatan dengan protein. 

Ada 2 fungsi pokok enzim, yakni mempercepat atau memperlambat reaksi kimia; dan mengatur sejumlah reaksi yang beda-beda dalam waktu yang sama. Enzim tidak bereaksi, karena pada akhir reaksi akan terbentuk kembali.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun