Mohon tunggu...
Intan Surgani Asti
Intan Surgani Asti Mohon Tunggu... Lainnya - Universitas Pendidikan Indonesia

Mahasiswa angkatan 2019 UPI Kampus Cibiru

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas Pilihan

Mengembangkan Kreatifitas Siswa SD Melalui Crafting Class: Membuat Batik Jumputan di Kelas Tinggi SDN Sukahati 01 dan 02 Bandung

10 Agustus 2022   07:15 Diperbarui: 10 Agustus 2022   07:19 682
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Batik merupakan kain khas Indonesia yang menjadi ciri utama bangsa yang harus dilestarikan. Banyak sekali jenis kain batik dari Indonesia berdasarkan teknik pembuatannya, yaitu seperti batik tulis/canting, batik cap, batik celup/jumputan, batik tulis/colet, dan batik printing/cetak.

Batik jumputan atau yang biasa dikenal dengan nama tie dye merupakan salah satu batik modern yang banyak diminati masyarakat saat ini. Batik jumputan memiliki motif yang unik, seperti berbentuk melingkar, donat, garis, hingga mawar. 

Kata "Jumputan berasal dari Bahasa Jawa yang artinya mengambil atau memungut dengan menggunakan semua ujung jari tangan. Selain harganya yang terjangkau, cara pembuatannya pun sangat mudah dan dapat dilakukan oleh berbagai kalangan, salah satunya oleh siswa sekolah dasar.

Mengingat pentingnya melestarikan ciri khas bangsa, maka generasi muda perlu mengenal lebih dalam tentang batik. Kegiatan KKN UPI 2022 menjadi sebuah peluang untuk mengenalkan batik melalui kelas berkarya dengan tujuan dapat menumbuhkan jiwa cinta tanah air dan melatih kreatifitas serta psikomotoriknya melalui pembelajaran praktik secara langsung.

Pada Sabtu (06/08/2022), mahasiswa KKN UPI 2022 Kelompok 157 melakukan kegiatan Crafting Class di SDN Sukahati 01 dan SDN Sukahati 02, Cinunuk, Cileunyi, Bandung.

Dokpri
Dokpri

Adapun alat dan bahan yang diperlukan untuk membuat batik jumputan bagi siswa SD, yaitu:

  • Air panas/hangat
  • Pewarna tekstil, contohnya Wantex, dll
  • Garam
  • Kain, bisa menggunakan jenis kain mori prima, blaco, atau primissima.
  • Botol bekas
  • Karet atau tali rafia
  • Botol bekas
  • Paku/lainnya

Dokpri
Dokpri

Adapun proses pembuatannya sangat sederhana, kain putih polos diikat dengan beberapa teknik seperti teknik ikat kelereng, teknik lipat ikat, dan lain sebagainya.

Kegiatan ini dilakukan bersama siswa kelas 4, 5, dan 6 di 2 sekolah. Melalui kegiatan ini diharapkan siswa SD dapat lebih mengenal batik dan menumbuhkan jiwa cinta tanah air, akan lebih baik lagi jika di masa yang akan datang kegiatan ini bisa membuka peluang usaha untuk berbagai kalangan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun