Mohon tunggu...
Indah Dinar
Indah Dinar Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Financial

5 Tips Cara Mengatur Keuangan Pribadi

13 Februari 2019   11:08 Diperbarui: 13 Februari 2019   11:39 65
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Finansial. Sumber ilustrasi: PEXELS/Stevepb

Sebagai manusia kita pasti memiliki berbagai masalah, mungkin salah satunya adalah bagaimana cara mengatur keuangan pribadi anda agar tidak habis sia sia, banyak orang yang kerja bertahun-tahun namun tidak memiliki aset/hasil dari dia bekerja.

 Berikut ada beberapa tips bagaimana cara mengatur keuangan anda agar tidak boros atau habis tanpa ada hasil.

PAHAMI KEBUTUHAN DAN KEINGINAN  Dalam Kasus ini banyak orang yang belanja sesuatu hanya berdasarkan keinginan, hal ini sah-sah saja kalau kebutuhan kita sudah terpenuhi, tapi banyak di antara kita masih belum bisa memanagemen keuangan kita, membeli hal hal yang seharusnya tidak di beli namun kita beli hanya berdasarkan suka, lucu,dsb. Pastikan jika kita ingin membeli barang yang kita sukai kebutuhan kita sudah tercukupi dan belilah barang sesuai dengan fungsinya.

KOMITMEN DALAM MENABUNG   Banyak yang bilang nabung itu susahlah inilah itulah. okey, nabung sebenarnya mudah, caranya setiap gajian kita sisihkan dahulu berapa besar kita akan menabung. Mulailah komitmen dalam diri sendiri untuk menabung dengan diri anda, contoh: Anda setiap bulan mendapatkan penghasilan 4 JT rupiah, anda berkomit pada diri anda sisihkan 1 JT untuk tabungan secara konsisten jika lebih itu lebih baik dengan begitu anda akan terbiasa untuk mengatur keuangan anda, uang itu sepeti uap jika anda tidak simpan dan kelola makan ia akan hilang begitu saja.

PILIHLAH CARA MENABUNG YANG EFISIEN   Cara menabung yang efisien adalah selain komit pada diri sendiri anda juga harus cermat dalam menabung. Saran saya coba mulailah menabung emas, banyak Bank ataupun lembaga lainnya yang menawarkan tabungan dalam bentuk emas. Dengan demikian anda tidak akan terkena inflasi dan bahkan harga emas setiap tahun itu akan cenderung mengalami kenaikan  itu bisa jadi aset anda dikemudian hari dan kenapa emas ? karna emas itu bersifat likuid (mudah dicairkan).

MULAILAH BERFIKIR BAGAIMANA MENDAPATKAN PASIF INCOME   Pasif income adalah pendapatan yang kita dapatkan di luar darin apa yang kita kerjakan, contohnya: investasi, deposito. Nah banyak orang awam yang tidak mengerti cara berinvestasi itu gimana. Saya sarankan anda coba ikut seminar dan baca tentang bagaimanan cara berinvestasi, investasi program pemerinta yang sedang lagi di galakan oleh pemerintah yaitu SBR005. Mungkin anda yang tidak tahu bisa baca baca terlebih dahulu.

BUAT PLAN DI HIDUP ANDA 10 TAHUN KEDEPAN ANDA AKAN BAGAIMANA ?   Banyak orang memiliki resolusi di setiap tahunnya, nah plan itu sebagai tolak ukur dan fokus kita dalam meraih mimpi kita kita akan jadi apa, banyak orang yang hidup hanya sekedar hidup dan ada beberapa orang yang hidup memiliki tujuan. Tentu akan sangat berbeda hasilnya orang yang memiliki plan mereka tau kemana arah mereka akan melangkah dan mereka akan menyusun strategi bagaimana untuk menggapai plan mereka, mereka yang memiliki plan akan jauh lebih optimis di bandungkan dengan orang yang tidak memiliki planing dalam hidupnya. So, buatlah planing anda sebanyak banyaknya kita tidak tahu dari semua keinginan kita mana yang akan kita raih cepat dan yang butuh efort lebih dalam usaha kita .

Salam Hebat,

Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun