Mohon tunggu...
Inayatur Rohmah
Inayatur Rohmah Mohon Tunggu... Lainnya - asli

alhamdulillah

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Terbentuknya Ragam Bahasa Dimulai dari Mana?

3 November 2020   12:00 Diperbarui: 3 November 2020   12:07 398
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Kalian tau gak sih apa itu ragam Bahasa? Tentunya banyak yang belum tau kan, yuk kita bahas disini

Ragam Bahasa adalah keanekaragaman atau varian Bahasa menurut pemakaian, yang berbeda-beda menurut topik  yang dibicarakan, hubungan pembicara, kawan berbicara, orang yang dibicarakan serta menurut pembicara. 

Ragam Bahasa ini muncul dikarenakan adanya perbedaan latar belakang budaya, sejarah ataupun letak geografis. Di Indonesia sendiri mempunyai banyak ragam Bahasa, hal tersebut dikarenakan di Indonesia memiliki keanekaragaman suku dan bangsa. Perbedaan latar belakng suku dan bangsa inilah yang mempengaruhi banyaknya variasi budaya atau keanekaragaman budaya. 

Keanekaragaman budaya inilah yang menyebabkan Indonesia mempunyai keanekaragaman Bahasa. Indonesia sendiri memiliki kurang lebih 700 bahasa daerah yang tersebar dari sabang sampai merauke, akan tetapi Bahasa Indonesia tetap menjadi Bahasa nasional dan negara. 

Bahasa Indonesia digunakan sebagai Bahasa pemersatu antarbudaya dan antarsuku ditengah keanekaragaman Bahasa di negara Indonesia.  Selain keanekaragaman budaya letak geografis juga mempengaruhi munculnya keanekaragaman Bahasa. 

Negara Indonesia sendiri terletak di antara 2 benua yaitu ( Benua Asia- Benua Australia) dan 2 samudra yaitu (Samudra Hindia- Samudra Pasifik). Hal tersebut menyebabkan Indonesia memiliki keanekaragaman adat dan budaya hal itulah yang menyebabkan Indonesia memiliki keanekaragan Bahasa. 

Di Indonesia sendiri  bukan hanya memiliki keanekaragaman Bahasa saja tetapi juga memiliki keanekaragaman  budaya, keanekaragaman suku, keanekaragaman adat istiadat, keanekaragaman agama, dan yang terakhir keanekaragaman rumah adat. 

Meskipun memiliki banyak keanekaragaman yang bermacam-macam Indonesia tetap menjadi  satu kesatuan yang sebangsa dan setanah air yang sesuai dengan sembonyan negara Indonesia yaitu " Bhinneka Tunggal Ika " yang artinya terpecah belah, tetapi satujua.

Pasti kalian bertanya-tanya kok bisa Bahasa beranekaragam? Pasti banyak yang belum tau, mari kita bahas

Menurut ahli Noam Chomsky Bahasa muncul sekitar 60.000-100.000 tahun lalu. Sebelum mengenal Bahasa manusia jaman dulu hanya bisa berkomunikasi melalui gerakan mulut dan gesture tubuh kita. Keanekaragaman Bahasa terjadi karena adanya isolasi kebudayaan. Yang dimaksud isolasi kebudayaan disini adalah nenek moyang kita dahulu melakukan imigrasi keseluruh dunia dan terpisah uantuk mencari sumber makanan. Dan membentuk Bahasa baru yang disesuaikan dengan kondisi alam, makanan, dan makhluk hidup  yang  tinggal disekitarnya. Hal tersebut yang menyebabkan adanya keanekaragaman Bahasa diseluruh dunia. Apalagi di Indonesia yang merupakan negara kepulauan yang menyebabakan orang terisolasi tersebar keseluruh Indonesia yang menyebabkan makin banyaknya Bahasa yang ada.

Indonesia terbagi menjadi lima pulau dan setiap pulau mempunyai  Bahasa daerah sendiri. Berikut contoh Bahasa daerah yang ada di pulau Indonesia:

  • Pulau Sumatra memiliki Bahasa daerah yaitu ( Batak, Minangkabau, Melayu, dan Nias)
  • Pulau Jawa memiliki Bahasa daerah yaitu ( Jawa, Tengger, Osing, Sunda, Betawi, dan Baduy)
  • Pulau Kalimantan memiliki Bahasa daerah yaitu ( Banjar, Dayak, Rumpun, Modang, dan Murik)
  • Pulau Sulawesi memiliki Bahasa daerah yaitu ( Bugis, Minahasa, dan Gorontalo)
  • Pulau Papua memiliki Bahasa daerah  yaitu (Dani dan Asmat)

NAMA: INAYATUR ROHMAH

NIM:  2130020018

PRODI: S1 KESEHATAN MASYARAKAT

KELAS: A

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun