Mohon tunggu...
Inayah Hanum
Inayah Hanum Mohon Tunggu... Guru - Guru

Saya menyukai dunia tanaman. Tapi juga mulai menyukai menulis dan bergabung di grup-grup menulis. Orang bilang saya pendiam. Namun, dalam diam saya ingin mempunyai karya. Harapan saya saat ini bisa mengajak anak didik saya juga menyukai menulis.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Tips Ajaib Menulis Cerpen bagi Pemula

22 September 2022   16:48 Diperbarui: 22 September 2022   16:53 377
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Lyfe. Sumber ilustrasi: FREEPIK/8photo

Pagi-pagi setelah sholat shubuh sengaja mengeck hp untuk melihat apakah ada info penting yang harus segera ditindaklanjuti. Di grup menulis cerpen rupanya admin Busur Pena Publisher membagikan tips menulis cerita pendek (cerpen) bagi pemula. 

Admin pernah mengikuti lomba menulis cerpen tingkat Nasional yang diikuti oleh 200 peserta. Karyanya masuk 10 besar sehingga beliau diundang untuk mengisi materi. Materi berikut inilah yang disampaikan beliau dan di bagi pula di  grup WhatsApp asuhannya.

Pertama, Berkenalan dengan Cerpen.

Bagi pemula mungkin belum begitu kenal dengan cerpen maka perlu mengenalnya lebih jauh. Tujuannya agar semakin banyak pengetahuan tentang cerpen sehingga akan semakin jelas nanti saat membuat cerpen.

Lalu apa saja yang harus dikenali?

1. Cerpen adalah cerita pendek, jelas, dan ringkas.

2. Tidak lebih dari 10.000 kata.

3. Permasalahan yang diangkat terpusat pada satu tokoh saja. 

Tiga hal di atas sudah cukup bagi pemula untuk mengenal cerpen.

Kedua,  Hunting Cerpen.

Setelah kenal dengan ciri cerpen di atas, mulailah mencari beberapa  cerpen. Cerpen bisa ditemukan di internet. Kita bisa berselancar di internet mencari postingan cerpen. Carilah media yang biasa menyeleksi cerpen yang bagus. Kemudian cari pula cerpen-cerpen yang menang lomba. Ini baik untuk media belajar. Cara lain yang juga bisa dilakukan adalah mencari cerpen karya cerpenis terkenal seperti Asma Nadia, Helvy Tiana Rossa, A.A.Navis dan lain-lain.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun