Mohon tunggu...
Jemmi A
Jemmi A Mohon Tunggu... Buruh - always on my way

if not from you, then it comes from God

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

De Javu: Madura United Juara Paruh Musim, tapi Persipura Juara Akhir Musim

31 Juli 2017   20:18 Diperbarui: 31 Juli 2017   20:24 1587
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Keberhasilan Sriwijaya FC menahan imbang Persipura Jayapura dengan skor 2-2 (padahal main di Jakabaring) pada laga pekan ke-17 atau laga terakhir untuk putaran pertama Gojek Traveloka Liga 1, berhasil mengantarkan Madura United mengulangi pencapaian mereka musim lalu yaitu sebagai Campione d'Inverno alias juara paruh musim.

Siuasi persepakbolaan tanah air sedang mengalami de javu seperti musim lalu, dimana Laskar Sapeh Kerrab berhasil menduduki singasana paruh musim kompetisi Indonesia Soccer Championship A 2016. Madura United saat itu berhasil mengumpulkan 37 poin dari 17 laga, jauh meninggalkan klub lainnya dengan selisih poin yang cukup signifikan.

Dari 17 kali pertandingan itu, skuad besutan Mario Gomes de Olivera tersebut meraih 11 kemenangan, empat imbang, dan dua kali kekalahan.

Madura United unggul lima poin dari pesaing terdekatnya sesama klub Jawa Timur, Arema Cronus.

isc-a-2016-597f2d9aed967e3164303842.png
isc-a-2016-597f2d9aed967e3164303842.png
Persipura Jayapura sendiri hanya mampu mencapai tangga ke-4 pada saat itu dengan raihan poin 29 dari 17 kali bermain dengan 8 kali menang, 5 kali seri, dan menderita 4 kekalahan. Mutiara Hitam tertinggal 8 Poin dibelakang Madura United yang kokoh sendirian di puncak klasemen sementara.

Namun berkat konsistensi yang sangat baik dari The Black Pearl, gelar juara Indonesia Soccer Championship A 2016 berhasil dibawa pulang ke Jayapura. Tim kebanggaan Tanah Papua itu berhasil finish diposisi pertama dengan torehan  68 poin dari 37 kali bermain dengan 20 kali menang, 8 kali seri dan 6 kali kalah.

klasemen-akhir-isc-a-2016-597f2daa42fdd330bd0bbe82.png
klasemen-akhir-isc-a-2016-597f2daa42fdd330bd0bbe82.png
Madura United yang sebelumnya menjadi juara paruh musim hanya mampu finish ditempat ke-3, Arema Cronous tetap konsisten di posisi dua klasemen akhir, sama seperti posisi mereka pada klasemen paruh musim.

persipura-juara-597f2dc32f283c360c106cb2.png
persipura-juara-597f2dc32f283c360c106cb2.png
Jadi mana yang lebih baik juara paruh musim atau juara akhir musim?

Tautan EastSpark

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun