Mohon tunggu...
Healthy

Memakai Minyak Wajah di Wajah yang Berminyak, Memang Bisa?

6 Desember 2018   16:54 Diperbarui: 6 Desember 2018   17:12 136
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Wajah yang berminyak, itu adalah salah satu masalah yang sering sekali terjadi pada kulit remaja Indonesia. Siapa sih yang tidak bete kalau dikit-dikit harus pakai kertas minyak atau touch-up demi penampilan yang kece dan bebas minyak? Banyak remaja Indonesia yang mempunyai kulit berminyak cenderung untuk memakai produk perawatan kulit yang oil-free bahkan tidak memakai pelembab demi hasil yang matte. Tapi jangan salah, perilaku itu yang membuat kulit wajah dehidrasi dan malah akan menghasilkan minyak berlebih, lho!

Pada dasarnya, wajah berminyak disebabkan karena sebum yang kita produksi berlebihan. Dapat dipicu oleh faktor gen, makanan, bahkan perilaku kita terhadap kulit kita. Tidak jarang juga remaja di Indonesia memilih sabun pembersih wajah yang menghilangkan semua dalam wajah dan menghindari untuk memakai pelembab setekah itu.

Semakin kita mengabaikan untuk memberi kulit kita pelembab dan menghilangkan minyak alami dalam kulit wajah, semakin kulit kita mengeluarkan banyak sebum untuk melawan kekeringan yang terjadi pada kulit wajah kita. Pelembab tersebut dapat berupa gel, krim, maupun minyak wajah yang dikenal dengan istilah face oil.

Solusinya bukan untuk menghilangkan minyak, tetapi untuk menyeimbangkan produksinya, dan dari situlah minyak wajah atau face oil berfungsi. face oil berbeda dengan sebum alami kulit, mereka menyerap lebih cepat dan mengunci lebih banyak kelembaban. Tidak hanya itu, face oil juga memberi nutrisi untuk kulit yang membuatnya lebih sehat dan terjaga.

Cara memakai face oil:

Berikut adalah cara memakai face oil, yuk kita simak!

Step 1: Pembersih Wajah
Langkah pertama dalam perawatan kulit adalah pembersih wajah yang ditunjukan untuk membantu menghilangkan jejak debu, kotoran, dan riasan dari permukaan kulit.

Step 2: Face Oil
Setiap pagi dan malam, tuangkan 4-5 tetes face oil di telapak tangan. Dengan jari-mu, oleskan minyak pada titik-titik kecil ke kulit yang dibersihkan. Kemudian, pijat dengan halus ke seluruh wajah dan lehermu untuk hasil yang lebih baik dan face oil yang meresap dengan sempurna.

Contoh face oil yang cocok dengan oily skin adalah Sunflower Seed Oil dan Jojoba Oil. 
Step 3: Pelembab/Tabir Surya SPFAkhiri dengan pelembab yang ringan saat malam hari atau tabir surya saat pagi/siang hari demi menghindari wajah yang terbakar sinar matahari.

 

 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun