Mohon tunggu...
Maulida Imania
Maulida Imania Mohon Tunggu... Mahasiswa -

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Mahasiswa dan 8 Ciri Khas Penampilan, Setuju?

25 Oktober 2017   23:56 Diperbarui: 26 Oktober 2017   00:09 3746
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mahasiswa adalah tingkatan tertinggi seorang pelajar. Bukan lagi siswa saja, namun diimbuhi kata maha yang artinya sangat, amat, dan teramat.

Seorang mahasiswa kebanyakan selalu ingin tampil dan menunjukkan bahwa dia punya kelebihan dari yang lain. Ingin selalu terlihat sempurna dihadapan mahasiswa yang lainnya. Maka tak heran penampilan juga sangat dipertimbangkan di kalangan mahasiswa. Dari yang sangat modis dengan kekiniannya sampai yang tak peduli dan cuek dengan penampilannya.

Biasanya ciri-ciri stylemahasiswa setiap jurusan di kampuspun berbeda-beda. Mahasiswa kedokteran dan kesehatan biasanya berpenampilan rapi, wangi, dan pakaian yang digunakannya mencerminkan bahwa dia itu bersih. Tentu mereka dituntut untuk selalu tampil bersih agar meyakinkan.

Lain lagi dengan mahasiswa arsitektur atau teknik. Mereka cenderung cuekdengan penampilan. Yang terpenting bagi mereka tugas yang numpuk banyak banget bisa sesuai deadline. Kalau ada mahasiswa yang kemana-mana bawa tabung gambar sudah tidak salah lagi, mereka pasti mahasiswa arsitektur atau teknik.

Bagaimana kalau mahasiswa fakultas keguruan? Sudah pasti penampilan mereka sudah mereka rancang sedari masih mahasiswa. Bagaimana mereka bisa terlihat terpelajar dan berwibawa agar bisa jadi teladan nantinya. Biasanya setiap jurusan di fakultas keguruan punya seragam sendiri agar nantinya terbiasa dengan lingkungan sekolah yang sifatnya terikat. Mereka berpakaian rapi, sopan, santun, dan tidak berlebihan. Sebagai calon tenaga pendidik mereka tentu dituntut untuk selalu tampil rapi dan sopan.

Mahasiswa ekonomi terkenal dengan anak-anaknya yang kekinian dan modis. Kebanyakan mahasiswa ekonomi punya barang-barang branded. Mahasiswa ekonomi sangat memperhatikan penampilannya. Mahasiswa ekonomi punya gayanya sendiri untuk menjadi trendsetterdi kampusnya.

Pakai training atau jogger pants, hoodie, dan kaos sudah bikin mereka terlihat keren. Siapa lagi kalau bukan mahasiswa keolahragaan? Mungkin karena mereka keseringan beraktivitas di luar ruangan. Mereka lebih memilih pakaian yang menyerap keringat dibanding pakaian yang trendydan kekinian. Walaupun begitu, aura mereka tetap ada manis-manisnya, ehh.

Mahasiswa FMIPA? Bagaimana dengan kebanyakan penampilan mereka? Biasanya mereka memakai kemeja dengan tas punggung yang terlihat sangat berat. Biasa, mahasiswa FMIPA sudah tidak asing lagi dengan laporan-laporan praktikum yang bejibun. Penampilan mereka tergolong sederhana, yang terpenting bagi mereka laporan bisa selesai sesuai jadwal.

Rambut gondrong, pakaian sederhana tapi casual sudah menjadi ciri khas mahasiswa seni. Namun, kebanyakan mereka punya stylenya masing-masing. Hal itu dikarenakan kebiasaan mereka untuk mengekspresikan dirinya.

Tak jauh beda dengan mahasiswa seni. Mahasiswa bahasa dan sastra juga punya styleyang beragam. Ada yang pakai kaos, kemeja, pakaian rapi, bahkan seperti seniman.

Bagaimana dengan kalian? Apa sudah sesuai? Setuju nggak? Semuanya itu menurut pandangan saya. Berpenampilan bagaimanapun juga yang terpenting kita nyaman dan percaya diri.

Mohon tunggu...

Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun