Mohon tunggu...
rokhman
rokhman Mohon Tunggu... Freelancer - Kulo Nderek Mawon, Gusti

Melupakan akun lama yang bermasalah

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Capaian Messi dan Maradona yang Sangat Sulit Disamai Pemain Lain

19 Desember 2022   15:18 Diperbarui: 20 Desember 2022   07:12 440
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Lionel Messi. foto: AFP/ADRIAN DENNIS dipublikasikan kompas.com 

Lionel Messi membawa Argentina menjadi juara Piala Dunia 2022 setelah di final mengalahkan Prancis melalui adu penalti, Senin (19/12/2022). Messi juga dinobatkan sebagai pemain terbaik.

Ada kesamaan capaian Messi dengan legenda Argentina lainnya, Diego Maradona yang sangat sulit disamai pemain lain. Apa itu? Yakni membawa negara juara Piala Dunia kelompok umur, juara Piala Dunia senior, pemain terbaik Piala Dunia kelompok umur, dan pemain terbaik Piala Dunia senior.

Maradona membawa Argentina juara Piala Dunia Junior 1979. Dulu belum dinamai U20. Saat itu, Maradona juga menjadi pemain terbaik Piala Dunia Junior 1979. Tujuh tahun berselang, Maradona membawa Argentina juar Piala Dunia senior dan menjadi pemain terbaik. Maradona menyita perhatian di tahun 1986.

Messi lebih baik dari Maradona. Messi membawa Argentina juara Piala Dunia U20 tahun 2005. Messi juga menjadi pemain terbaik dan pencetak gol terbanyak di Piala Dunia U20 tahun 2005. Pada Piala Dunia senior tahun 2014, Messi menjadi pemain terbaik. Pada Piala Dunia senior 2022, Messi membawa Argentina juara dan dia menjadi pemain terbaik.

Hebatnya Messi dari Maradona adalah Messi menjadi topskor di Piala Dunia junior, sementara Maradona tidak pernah mendapatkannya. Messi dua kali menjadi pemain terbaik Piala Dunia, sementara Maradona hanya sekali.

Dari Piala Dunia senior tahun 1930 dan Piala Dunia Junior tahun 1977 tak ada pemain yang menyamai prestasi Maradona dan Messi. Setidaknya sampai saat ini. Pemain yang hampir menyamai adalah Paul Pogba.

Pogba membawa Prancis juara Piala Dunia U20 tahun 2013. Di ajang itu Pogba juga menjadi pemain terbaik. Di Piala Dunia senior 2014, Pogba menjadi pemain muda terbaik. Pada 2018, Pogba membawa Prancis juara Piala Dunia senior. Hanya gelar pemain terbaik Piala Dunia senior yang belum didapatkan Pogba.  Jika menilik performa Pogba akhir-akhir ini, sepertinya tak mudah membuat dia berkibar empat tahun lagi. Tapi siapa tahu?

Bahkan, pemain sekelas Cristiano Ronaldo pun tidak bisa menyamai Maradona dan Messi. Sebab, Ronaldo tak pernah juara Piala Dunia junior. Ronaldo juga belum pernah juara Piala Dunia senior.

Kylian Mbappe yang digadang jadi pemain terbaik di masa-masa kini pun tidak bisa menyamai Messi dan Maradona. Sebab, Mbappe belum pernah menjadi juara Piala Dunia junior.

Jadi, Messi dan Maradona memang unik. Capaiannya luar biasa bersama Argentina. Bukan hanya oleh pemain Argentina, capaian keduanya juga sulit diulangi oleh pemain dari luar Argentina.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun