Mohon tunggu...
Ika Septi
Ika Septi Mohon Tunggu... Lainnya - Lainnya

Penyuka musik, buku, kuliner, dan film.

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Pindang Telur Retak Seribu, Olahan Lezat dengan Tampilan Cantik

14 September 2022   17:22 Diperbarui: 14 September 2022   17:25 780
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pindang telur atau telur teh|Dokpri

Resep asli dari pindang telur ini menggunakan bumbu ngohiong berupa kayu manis, andaliman, cengkeh, bunga lawang, dan adas.  Selain itu ditambahkan pula kecap dan daun teh hitam.

Telur pindang eh pindang telur, yaoloh kebolak-balik, biarpun yak yang penting maksudnya kesitu, dikenal di beberapa wilayah Indonesia seperti Yogyakarta dan Kalimantan.  Di Yogyakarta, pindang telur memiliki penampilan eksotis dengan warna coklat pekat yang rata.

Telur ini biasanya dijadikan teman menyantap gudeg dan sambel goreng kerecek.  Rasanya yang gurih dengan aroma rempah khasnya membuat pindang telur menjadi salah satu olahan telur favorit bagi para penghobi telur.  Telur yang biasa digunakan adalah telur ayam dan telur bebek.

Di Kalimantan, khususnya bagian selatan, pindang telur diolah dengan menggunakan daun jambu biji, gambir, kelopak daun kelapa, serai, dan lengkuas.  

Naaahhh, pindang telur atau telur teh yang saya buat ini cukup sederhana, baik bahan maupun pengolahannya.  

Untuk memberi warna coklat yang menawan, saya menggunakan sekantong teh celup.  Pindang telur yang cocok disajikan dengan berbagai olahan nasi atau bubur beras ini namanya pun dirubah menjadi lebih mewakili motifnya yaitu pindang telur retak seribu.

Resep Pindang Telur Retak Seribu a.k.a Marble Egg

Bahan :
5 butir telur
500 ml air
1 sdm air asam jawa
2 sdm kecap manis
1 kantong teh celup
2 lembar daun salam
1 batang serai, geprek
Secukupnya garam

Cara membuat :
1.  Siapkan bahan lalu rebus telur dengan semua bahan selama 10-15 menit.

Dokpri
Dokpri

2.  Matikan kompor, angkat telur-telurnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun