Mohon tunggu...
Akhmad Husaini
Akhmad Husaini Mohon Tunggu... Administrasi - Ditakdirkan tinggal di Selatan : Desa Angkinang Selatan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Provinsi Kalimantan Selatan. Memiliki kesenangan jalan-jalan, membaca, dan menulis.

Terus menuliskan sesuatu yang terlintas, dengan pantas, tanpa batas.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Dua Kegiatan Keagamaan Sekaligus

5 Mei 2016   15:00 Diperbarui: 5 Mei 2016   15:09 76
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Suasana Peringatan Isra Miraj dan Khataman Quran di MTsN Angkinang. (foto : akhmad husaini)

Dua kegiatan sekaligus, yakni Khataman Qur’an dan Peringatan Isra Mi’raj dilaksanakan di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Angkinang, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Kalimantan Selatan, Kamis (28/04/2016) pagi.

Pembina Keagamaan MTsN Angkinang, Musthapa Hadi, S.Pd.I menyampaikan acara diawali dengan pembacaan syair Maulid Habsyi dan Burdah, dilanjutkan dengan prosesi Khataman Qur’an yang dipimpin salah seorang guru MTsN Angkinang, Muhammad Sayuti. “Diawali dengan pembacaan surah Al Fatihah dilanjutkan dengan surah-surah di akhir juz 30 sebanyak 25 siswa,” ungkap Musthapa Hadi.

Menurut Musthapa Hadi usai Khataman Qur’an dilanjutkan dengan peringatan Isra Mi’raj, dimana yang bertindak selaku penceramah Ustadz Khairani dari Sungai Paring, Kandangan.

Dalam ceramahnya Ustadz Khairani menyampaikan tentang pentingnya membaca Al Qur’an bagi siswa siswi dan mengambil hikmah dari peringatan Isra Miraj untuk menyongsong masa depan yang gemilang.

Selain itu bagi umat Islam, disebutkan Ustadz Khairani setiap tanggal 27 Rajab tahun Hijriyah, selalu diperingati sebagai bentuk penghormatan dan mengingat peristiwa Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW. “Peristiwa Isra Mi’raj adalah kejadian luar biasa sebagai bukti kebesaran Allah SWT,” ujar Ustadz Khairani.

Ditambahkannya , peristiwa Isra Mi’raj semakin mempertebal keimanan kita tentang ajaran Nabi Muhammad SAW dan ajaran tentang shalat yang diterima beliau ketika Isra Mi’raj. “Nyatalah bagi yang tidak mempercayainya adalah tidak termasuk sebagai orang mukmin yang sempurna,” jelasnya.

Sementara itu salah seorang siswi Kelas IX MTsN Angkinang Nada Izma Ulpah menyebutkan sangat tepat dilaksanakan kegiatan tersebut, karena bertepatan dengan bulan Rajab dan persiapan siswa menghadapi Ujian Nasional (UN) Tahun 2016. “Mudahan kami mendapat berkah dengan adanya kegiatan ini, sehingga hasil UN nanti bisa lulus serta mendapatkan nilai yang memuaskan,” ujar Nada Izma Ulpah. (akhmad husaini)

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun