Mohon tunggu...
Humas LPKA
Humas LPKA Mohon Tunggu... Lainnya - Lembaga Pembinaan Khusus Anak Klas I Kutoarjo

Instansi Pemerintah I Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia I Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah I

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

LPKA Klas I Kutoarjo Bersama PKBI Daerah Jawa Tengah Melaksanakan Kegiatan SEHATI (Semangat ABH Berbakti) Bersama Keluarga

30 November 2022   08:13 Diperbarui: 30 November 2022   08:18 101
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

KUTOARJO -Pola pengasuhan orang tua terhadap anak yaitu bagaimana orang tua memperlakukan anak, mendidik,membimbing, dan mendisplinkan serta melindungi anak dalam mencapai proses kedewasaan sampai dengan membentuk perilaku anak sesuai dengan norma dan nilai yang baik yang sesuai dengan kehidupan masyarakat.

Dalam rangka memberikan penguatan kapasitas bagi orang tua, agar orang tua mampu memberikan pola pengasuhan yang tepat bagi Anak Binaan paska keluar dari LPKA serta sebagai momentum bertemunya Anak Binaan dengan orang tua, Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas I Kutoarjo  melalui program inklusi dari Persatuan Keluarga Berencana Indonesia ( PKBI ) Daerah Jawa Tengah melaksanakan kegiatan family gathering  dengan tema "SEHATI (Semangat ABH Berbakti) bersama keluarga. Selasa,(29/11/2022).

Kepala LPKA Klas I Kutoarjo, Teguh Suroso dalam sambutannya memberikan apresiasi yang baik terhadap PKBI Daerah Jawa tengah atas terlaksananya kegiatan family gathering. "kegiatan semangat ABH Berbakti (SEHATI) bersama keluarga merupakan momen yang baik bertemunya orang tua dengan anak binaan pada LPKA, semoga dengan adanya kegiatan ini Anak binaan pada LPKA Kutoarjo mempunyai semangat dalam diri untuk berubah menjadi pribadi yang lebih baik",ungkap Teguh.
Lebih lanjut Teguh juga mengucapkan terimakasih kepada keluarga Anak binaan yang telah hadir untuk mengikuti kegiatan hingga selesai meskipun untuk sampai ke LPKA Kutoarjo memerlukan jarak tempuh yang jauh. Tak lupa ucapan terimakasih juga disampaikan kepada PKBI Daerah Jawa Tengah yang telah memberikan kontribusi sehingga kegiatan dapat terlaksana dengan baik.

Dalm kegiatan ini juga ditampilkan kesenian karawitan dan kuda lumping oleh Anak binaan dilanjutkan kegiatan sungkeman bersama keluarga yang merupakan wujud bakti, rasa terimakasih dan sayang Anak binaan kepada orang tua, suasana haru terlihat saat momen sungkeman berlangsung.
Kegiatan yang dilaksanakan di lapangan LPKA dihadiri oleh Direktur Eksekutif Daerah Jawa Tengah, Elisabeth S.A Widyastuti serta tim PKBI Cabang Purworejo, dan diikuti oleh empat belas (14) keluarga Anak binaan serta enam puluh dua (62) Anak binaan LPKA. sebagai penutup kegiatan dilaksanakan foto bersama serta penampilan grup band Anak Binaan LPKA. (LM)

dokpri
dokpri

dokpri
dokpri

dokpri
dokpri

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun