Mohon tunggu...
Humas BHP Surabaya
Humas BHP Surabaya Mohon Tunggu... Jurnalis - Humas
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Saya seorang Humas di Balai Harta Peninggalan (BHP) Surabaya

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Kepala BHP Surabaya Turut Terjun Menggali Informasi Aset Pailit PT Maha Agung Indonesia Bersama

1 Februari 2023   10:20 Diperbarui: 1 Februari 2023   10:33 479
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: dok. Humas BHP Surabaya/Kepala BHP Surabaya bersama Tim Kurator dan Kakanwil beserta Kadivyankum

Tim Kurator BHP Surabaya Kanwil Kemenkumham Jatim yang dikomando langsung oleh Kepala BHP Surabaya, Hendra Andy Satya Gurning didampingi Muh. Ihwan Madjid Manrapi, Yudi Yuliadi, dan M. Reza Arif Rahman berangkat menuju pulau Dewata untuk mencari informasi lebih lanjut mengenai tempat domisili PT. Maha Agung Indonesia Bersama.

Tak perlu menunggu lama, setelah tiba di Bali, Tim langsung melakukan audiensi dengan para kreditor dan kuasa hukum kreditor. Selepas audiensi, Tim kembali bergerak menuju lokasi Kantor Cabang PT. Maha Agung Indonesia Bersama untuk memasang spanduk, penyegelan, serta pendataan aset berupa barang bergerak.

Untuk mempererat koordinasi, Tim mendatangi Kantor Wilayah Kemenkumham Bali untuk menjalin sinergitas serta berkoordinasi meminta pendapat. Kedatangan Tim disambut hangat oleh Kepala Kantor Wilayah dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum.

Lanjut, Tim kembali melakukan audiensi dengan kuasa hukum kreditor untuk membahas kerangka mediasi yang akan dilaksanakan pada saat rapat verifikasi apabila debitor bersedia mengajukan rencana perdamaian.

Beranjak dari kegiatan tersebut, Tim menuju Kantor Wilayah Bank BRI Bali untuk menindaklanjuti surat dari kurator yang berupa pemblokiran rekening. Tim disambut oleh Bapak Ricky, selaku Head of Unit Legal Officer Kantor Wilayah Bank BRI Bali. Menanggapi perihal pemblokiran rekening, beliau dengan senang hati dan bersedia membantu meneruskan permintaan Tim kepada unit kerja.

Setelahnya, Tim berangkat ke Kantor Pertanahan Kota Denpasar untuk melakukan penelusuran berupa aset tak bergerak debitor pailit. Namun, dari data yang diperoleh, tidak ditemukannya aset yang berupa tanah ataupun bangunan yang terdaftar atas nama PT. Maha Agung Indonesia Bersama di wilayah Denpasar. (Humas BHP Surabaya)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun