Jalan Evolusi
Kemarin, tak ada yang berubah
Bahkan kemarin lusa, terpuruk memburuk
Seperti ada keterbatasan, tak ada alternatif pemecahan
Hampir saja digerogoti keputusasaan
Menuju jalan evolusi
Terselip harapan yang membersit
Memancarkan cahaya yang mesti terengkuh
Meninggalkan keputusasaan yang sempat singgah
Jalan evolusi
Masih terbentang di depan
Merombak yang lalu, mengalihkan dan memindahkan
Membarui awan kelabu
Menjadi pelangi warna warni nan indah
Penuh sukacita
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!