Mohon tunggu...
Hery Syofyan
Hery Syofyan Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Banyak baca dapat menambah cakrawala pola pikir kita....suka bola & balap..

Selanjutnya

Tutup

Otomotif

Pedrosa Podium 1 MotoGP Leman’s Prancis 2013

19 Mei 2013   21:47 Diperbarui: 24 Juni 2015   13:20 616
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
1368974119904417165

sumber foto : www.otomotifzone.com

Mimpi buruk Yamaha di Jerez terulang lagi di sirkuit specialis Yamaha Leman’s Prancis, dimana Dani Pedrosa si specialis kandidat berhasil keluar sebagai juara MotoGP Le Mans, Perancis yang baru saja dilangsungkan Minggu 19 Mei 2013. Diikuti Cal Crutchlow diposisi ke dua yang sekaligus merupakan podium pertamanya musim balap 2013 ini dan Marc Marquez si anak ajaib akhirnya berhasil menutup lomba di posisi ke ketiga dalam kondisi balapan yang sempat diguyur hujan sehingga trek dalam kondisi basah. Tapi sukur balapan akhirnya dapat diselesaikan sampai selesai.

Yang menarik balapan kali ini pembalap Ducati Dovizioso yang secara secara mengejutkan ada diposisi start ke tiga dan sempat memimpin lomba akhirnya finis di posisi ke empat sementara rekan satu timnya Nicky Heyden berhasil finis di tempat kelima sekaligus unggul atas Valentino Rossi “the Docto” ha…ha yang penting finish didepan Rossi …ha..ha

Jalannya Balapan

Dovizioso yang secara secara mengejutkan ada diposisi start ke tiga langsung memimpin di depan diikuti Lorenzo, Pedrosa, Bradl, Hayden dan Rossi. Sementara Marquez pemegang Pole Position tak mampu menunjukkan skillnya di trek basah. Akhirnya melorot ke posisi 8. Sementara Rossi seperti yang sudah diperkirakan langsung melejit ke posisi ke 5.setelah berhasil melewati Hayden

Lap ke-2, Rossi berhasil menyalip Stephan Bradle dan menempati posisi keempat. Lap ke-3, Pedrosa berhasil menyalip Lorenzo untuk membuntuti Dovizioso di urutan kedua. Posisi lap ketiga, Dovizioso, Pedorosa, Lorenzo, Rossi dan Bradl.

Lap ke-4, Pedrosa akhirnya berada di posisi terdepan setelah melewati Dovizioso sementara Duo Yamaha, Lorenzo dan Rossi di urutan ketiga dan keempat. Diikuti Cal Cruthlow di urutan kelima.

Lap ke-5, Pedrosa terus menunjukkan kekuatannya. berhasil merebut posisi pertama dari Dovi.

Lap ke-8 Duel ketat antara Pedrosa dan Dovizioso. Kedua pebalap saling menyalip namun Dovizioso masih berhasil mempertahankan posisi terdepan. Sementara Rossi Berhasil menyalip Lorenzo untuk menduduki posisi tiga. Berikutnya Lorenzo juga berhasil  dilewati oleh oleh oleh Cruthclow dan kemudian Nicky Hayden.

Lap ke-9 Posisi pembalapb Dovizioso, Pedrosa, Rossi, Crutchlow, Hayden dan Bradle. Lorenzo ketujuh di depan Marquez.

Lap ke-10 Pedrosa kembali merebut posisi terdepan dari tangan Dovizioso di lap kesepuluh. Marquez mendekati Lorenzo dengan jarak 0,888 detik.

Lap ke-11, Pedrosa berhasil mengambil alih posisi pertama dari Dovizioso

lap ke-12, Marquez akhirnya menyalip Lorenzo dan menduduki posisi ketujuh. berikutnya, posisi tujuh kembali ke tangan Lorenzo dan Dovizioso kembali memimpin balapan.

Lap ke-13 Crutchlow yang beberapa kali mencatatkan waktu lap tercepat akhirnya berhasil melewati Rossi dan merebut posisi ketiga. Pedrosa lagi-lagi menyalip Dovizioso. Sementara Lorenzo. kembali turun ke posisi delapan didekati oleh Alvaro Bautista yang ada di belakangnya.

Lap ke-14 Rossi seperti mengalami kesulitan. Berhasil dilewati Crutchlow. Pedrosa kembali merebut posisi pertama

Lap ke-16, Lorenzo harus turun ke posisi sembilan setelah disalip Bautista. Di posisi terdepan, Pedrosa melebarkan jarak dengan Dovizioso dengan selisih lebih dari dua detik. Sial bagi Bradle dan Rossi. Kedua pebalap itu mengalami kecelakaan dan jatuh hingga ke gravel saat balapan menyisakan 11 lap.

Lap ke-20: Pedrosa, Dovizioso, Cruthlow, Hayden dan Marquez. Bautista keenam, Lorenzo ketujuh dan Pirro kedelapan. Di sisa tujuh lap, Pedrosa kini berjarak lebih dari sembilan detik dari Dovizioso yang dibayangi ketat oleh Crutchlow. Bradle dan Rossi ada di posisi 10 dan 12.

Lap ke-21, Marquez berhasil menempati posisi ke-5. Posisi lima pembalap terdepan sementara menjadi Pedrosa, Dovi, Crutchlow, Hayden, Marquez

Lap ke-22 Cal Crutchlow yang terus menempel ketat Dovi akhirnya berhasil menyalip pembalap Ducati tersebut

Lap ke-24, Crutchlow yang terus-menerus membayangi Dovizioso sukses menembus peringkat kedua

Lap ke-27 Marquez yang semakin kencang berhasil menyalip Dovizioso. Honda menguasai tiga besar sekarang dengan Pedrosa masih terdepan.

Lap ke-28 Pedrosa melintasi garis finis tanpa gangguan. Sedangkan Crutchlow berhasil mengamakan posisinya dari ancaman Marquez. Dovizioso finis keempat diikuti Hayden, Bautista dan Lorenzo. Rossi finis ke-12.

Berikut Hasil Lengkap MotoGP Leman’s Prancis 2013

Posisi-Nama Pebalap-Waktu 1. Dani Pedrosa Honda 49m17.707s 2. Cal Crutchlow Tech 3 Yamaha + 4.863s 3. Marc Marquez Honda + 6.949s 4. Andrea Dovizioso Ducati + 10.087s 5. Nicky Hayden Ducati + 18.471s 6. Alvaro Bautista Gresini Honda + 23.561s 7. Jorge Lorenzo Yamaha + 27.961s 8. Michele Pirro Ducati + 40.775s 9. Bradley Smith Tech 3 Yamaha + 41.407s 10. Stefan Bradl LCR Honda + 1m00.995s 11. Andrea Iannone Pramac Ducati + 1m05.110s 12. Valentino Rossi Yamaha + 1m16.368s 13. Aleix Espargaro Aspar Aprilia + 1m24.200s 14. Danilo Petrucci Ioda-Suter-BMW + 1m25.726s 15. Karel Abraham Cardion Aprilia + 1m32.111s 16. Colin Edwards Forward FTR-Kawasaki + 1m40.602s 17. Michael Laverty Paul Bird PBM-Aprilia + 1 lap 18. Hiroshi Aoyama Avintia FTR-Kawasaki + 1 lap 19. Hector Barbera Avintia FTR-Kawasaki + 1 lap Gagal Finish : Yonny Hernandez Paul Bird Aprilia 8 laps Randy de Puniet Aspar Aprilia 13 laps Lukas Pesek Ioda-Suter-BMW 13 laps Claudio Corti Forward FTR-Kawasaki 21 laps Bryan Staring Gresini FTR-Honda 27 laps

Klasemen Sementara MotoGp 19 Mei 2013

1. Dani PEDROSA : 83 2. Marc MARQUEZ : 77 3. Jorge LORENZO : 66 4. Cal CRUTCHLOW : 55 5. Valentino ROSSI : 47 6. Andrea DOVIZIOSO : 39 7. Alvaro BAUTISTA : 38 8. Nicky HAYDEN : 35 9. Aleix ESPARGARO : 20 10. Andrea IANNONE : 18 11. Stefan BRADL : 17 12. Bradley SMITH : 17 13. Michele PIRRO : 13 14. Ben SPIES : 9 15. Hector BARBERA : 7 16. Randy DE PUNIET : 6 17. Danilo PETRUCCI : 4 18. Michael LAVERTY : 3 19. Yonny HERNANDEZ : 3 20. Karel ABRAHAM : 1 21. Colin EDWARDS :1 22. Hiroshi AOYAMA : 1

Sampai ketemu di seri  balapn berikutnya dari sirkuit Mugelo Italia tgl 02 Juni 2013 ….Go…go motoGP.

Borneo 19 May 2013

Salam Olah Raga.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun