Mohon tunggu...
Y. Edward Horas S.
Y. Edward Horas S. Mohon Tunggu... Penulis - Cerpenis.

Nomine Terbaik Fiksi (Penghargaan Kompasiana 2021). Peraih Artikel Terfavorit (Kompetisi Aparatur Menulis 2020). Pernah menulis opini di KompasTV. Kontributor tulisan dalam buku Pelangi Budaya dan Insan Nusantara. Pendiri Sayembara Menulis Cerpen IG @cerpen_sastra, Pendiri Perkumpulan Pencinta Cerpen (Pulpen) Kompasiana, Pendiri Komunitas Kompasianer Jakarta (Kopaja71), Pendiri Lomba Membaca Cerpen di IG (@lombabacacerpen), dan Pendiri Cerita Indonesia di Kompasiana (Indosiana). Enam buku antologi cerpennya: Rahimku Masih Kosong (terbaru) (Guepedia, 2021), Juang (YPTD, 2020), Kucing Kakak (Guepedia, 2021), Tiga Rahasia pada Suatu Malam Menjelang Pernikahan (Guepedia, 2021), Dua Jempol Kaki di Bawah Gorden (Guepedia, 2021), dan Pelajaran Malam Pertama (Guepedia, 2021). Satu buku antologi puisi: Coretan Sajak Si Pengarang pada Suatu Masa (Guepedia, 2021). Dua buku tip: Praktik Mudah Menulis Cerpen (Guepedia, 2021) dan Praktik Mudah Menulis Cerpen (Bagian 2) (Guepedia, 2021).

Selanjutnya

Tutup

Hobby Artikel Utama

Menulis Cerpen Bisa Membentuk Kebiasaan Anda Sehari-hari

8 September 2021   11:38 Diperbarui: 9 September 2021   02:00 789
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi menulis cerpen | Sumber: Studio ART/Shutterstock via beritagar.id

Meskipun belum terkenal seperti para pengarang besar, setidaknya saya sudah belajar berbagai jenis cerpen dan menulisnya pula. Sebagian besar tidak seputar kisah-kisah cinta yang "kata orang" banyak pembaca dari kalangan remaja.

Saya memang suka mengupas dan mengangkat kisah humaniora dalam kehidupan keluarga. Sudah lima buku kumpulan cerpen terbit dan kemungkinan besar masih bertambah (dalam waktu beberapa hari akan ada satu lagi), melihat kecintaan saya akan sastra yang juga semakin bertambah.

Saya pun diberi apresiasi oleh seorang teman di Instagram. Ia melihat ketertarikan saya berkecimpung di dunia sastra (terutama cerpen) sangat besar, di mana yang lain lebih memilih menceburkan diri ke hal-hal yang lebih menguntungkan (dari segi finansial).

Ya, mau diceritakan seperti apa, menulis cerpen kurang menjanjikan dari sektor penghasilan. Ini lebih kepada mengutarakan cinta dan minat kepada bahasa dan sastra, begitu pendapat saya.

Bisa dibilang, setiap hari saya selalu membaca cerpen. Meskipun urung menulis karena belum ada ide, saya terus menggali dari cerpen-cerpen para pengarang besar (terutama yang terpilih dalam cerpen pilihan Kompas).

Tanpa disadari, sepanjang pembelajaran seputar cerpen, ada hal-hal menarik darinya yang sangat berguna dan secara tidak langsung melatih kebiasaan saya sehari-hari.

Memperhatikan detail

Wanita itu masih memejamkan mata. Bibirnya tersenyum. Sepertinya mimpinya indah. Jam dinding sudah menunjukkan pukul delapan. Matahari sudah bersinar terang. Seketika ia bangun.

Ia menutup kausnya yang sedikit terbuka. Ia beranjak dari tempat tidur, merapikan bantal guling dan melipat selimut sampai kecil, lantas meletakkannya di atas sofa di pojok kamar. Ia memang tidak suka, ada sesuatu tergeletak di atas tempat tidur.

Seseorang yang suka membaca dan menulis cerpen pasti mengerti bahwa dalam memproses penokohan, banyak hal perlu digali atasnya. Bisa membuat diri cerpenis sendiri menjadi contoh atau memperhatikan kebiasaan orang-orang.

Hal-hal kecil tidak luput dari amatan, hal ini agar tokoh yang diciptakan benar-benar nyata. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun