Mohon tunggu...
Hari Listrik Nasional PLN
Hari Listrik Nasional PLN Mohon Tunggu... Karyawan -

Akun resmi yang menayangkan hasil artikel pegawai PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) Persero dalam kegiatan blog competition "Kerja Nyata Terangi Negeri". Email: hln71@kompasiana.com

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Surga Cahaya di Kolong Langit

28 Oktober 2016   11:49 Diperbarui: 28 Oktober 2016   13:23 21
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

“The only way to do the greatest work is to love what you do” Steve Jobs.

Pebisnis kenamaan, Eyang Steve Jobs said that, satu-satunya cara untuk melakukan pekerjaan yang luar biasa adalah dengan mencintai apa yang kamu kerjakan. Weih, mengapa harus dengan cinta? Kerja di PLN juga? Kalau mulainya saja dengan cinta bukannya punya efek samping baper–red bahasa kekinian bawa perasaan- gitu? Keep dulu ya.

Perkenankan saya untuk mengejawentahkan rasa cinta kami, yang notabene merupakan pegawai baru PT PLN (Persero), yang sedikit demi sedikit mulai kami tanamkan di relung terdalam hati. Saya Launa Qisti, angkatan 52 rekrutmen Kota Gudeg, yang alhamdulillah wainnalillah telah melewati masa bersalaman dengan orang nomor satunya PT PLN (Persero) atau istilah kerennya, wisuda pengukuhan. Usaha dan segala upaya kami lakukan untuk melewati proses seleksi PT PLN (Persero) yang sangat ketat hingga ketetapan Allah Yang Maha Esa berkehendak ya, bergabunglah di PT PLN (Persero) dan mengabdilah. Jika diperhatikan lebih seksama tiap langkah kami menyeru ribuan doa dan pengharapan untuk kemajuan Indonesia, semoga semesta dan seluruh isinya mengamini, pemilikNya meridhoi.

PT PLN Persero merupakan perusahaan yang bernaung di bawah Kementrian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dengan aset terbesar di negeri ini. Diberikan mandat sebagai pemegang izin usaha penyedia tenaga listrik, PT PLN (Persero) bukan melulu mengandalkan profit oriented melainkan pengabdian bagi masyarakat. Wujud pelayanan dan pengabdian segenap entitas PT PLN (Persero) bisa masyarakat rasakan manfaatnya di segala bidang kehidupan sebagai kebutuhan primer yang harus dipenuhi.

Bersepakat sedari awal untuk jatuh cinta pada apa yang dikerjakan menjadi tolok ukur kerja nyata menerangi negeri  bagi pegawai PT PLN (Persero). Bahwa membebaskan lahan untuk keperluan membangun gardu induk, pembangkit, jalur transmisi harus dengan cinta. Bahwa melakukan pemeliharaan instalasi ketenagalistrikan adalah harus dengan cinta. Bahwa memastikan ketetapan pengiriman batu bara untuk bahan bakar pembangkit harus dengan cinta. Bahwa penyelenggaraan rekrutmen pegawai baru untuk turut diundang berkontribusi membangun negeri bersama PT PLN (Persero) harus dengan cinta. Bahwa mengutak-atik partikel demi partikel dan struktur tiap gardu listrik harus dengan cinta. Bahwa mengikuti berbagai diklat dan jenis pelatihan hingga mengenal lebih dalam SK 025 pun harus dengan cinta. Semua detail pekerjaan yang kami lakukan kami dasari dengan cinta. Tak mengelakkan kekuatan nurani seiring zaman yang menuntut perubahan ini itu namun syukur alhamdulillah, punggawa hebat seluruh generasi di perusahaan ini beriktikad bekerja dengan keras dan mencintai apa-apa saja yang dikerjakannya. Insyaa Allah, berkah.

Berbicara tentang kerja keras, juga kinerja seluruh entitas PT PLN (Persero) yang memberikan akses ketersediaan tenaga listrik ke seluruh pelosok Nusantara, maka juga termasuk peran satuan pengawas di internal PT PLN (Persero). Tak dapat dilepaskan kaitan pekerjaan operasional di seluruh unit PT PLN (Persero) dengan keberadaan pengawas.

Lebih lanjut menyoal peran auditor internal dalam PT PLN (Persero), dahulunya paradigma bahwa auditor merupakan cakupan pemeriksaan dan penilaian atas pengendalian, risiko dan tata kelola (governance) perusahaan. Dalam kacatama masa lalu, bagi audite kinerja auditor internal merupakan watchdog,berusaha sekuat tenaga menemukan “temuan” yang dipandang sebagai hasil dari pekerjaannya, korektif, bersifat kaku ataupun penilaian enggan bersahabat dengan pegawai lainnya.

Time flies,dan kini mari kita beralih menggunakan kacamata lainnya, move on, bahwa bukan lagi hal-hal anggapan atau stigma di ataslah ruang lingkup pekerjaan seorang auditor. Melainkan tugas dan tanggungjawab yang berfokus pada audit keuangan, kepatuhan dan operasional perusahaan. Kini auditor juga merupakan konsultan dan katalisator, berperan dalam memberikan rekomendasi yang sifatnya korektif, preventif dan prediktif. Nah hal penting lainnya yang perlu diketahui khalayak adalah bahwa banyaknya jumlah temuan bukan merupakan sasaran utama auditor dalam melakukan pekerjaannya, tapi jumlah bantuan karena sebagai konsultan yang memberikan rekomendasi pada unit-unit PT PLN (Persero) dalam memperbaiki jika ada indikasi mengarah ke fraud.Auditor internal kini juga sebagai sebagai mata dan telinga bagi manajemen di dalam kegiatan operasional organisasi perusahaan.Dan dalam rangka proses penyelenggaraan Good Corporate Governance(GCG) untuk mewujudkan visi misi PT PLN (Persero) diakui sebagai perusahaan kelas dunia yang   bertumbuh kembang, unggul dan terpercaya dengan bertumpu pada potensi insani.

Kooperatif, supportif dan sense of belongingserta semangat bekerja keras dengan nurani merupakan ramuan spesial  guna mendorong PT PLN (Persero) menjadi poros teladan dalam menjalankan proses bisnis perusahaan besar. Menjadi garda terdepan yang menerangi seluruh penjuru bumi pertiwi, menyediakan pelayanan terbaik untuk masyarakat dan menjadikan surga indah yang Tuhan titipkan di tanah air kita ini sebagai ladang pahala dengan terus menjaganya.

Betapapun, saat masuk PT PLN (Persero) harus siap-siap menambah deretan group di jejaring sosial, ditempa dengan berbagai problema yang ada, berpindah ke berbagai tempat yang kita belum pernah kunjungi sebelumnya. Tapi lebih dari itu semua, puji syukur senantiasa terlantunkan atas rahmat dan karuniaNya untuk dapat berkontribusi dan bermanfaat untuk orang lain melalui tugas mulia yang kami semua, seluruh awak penerang di surga indah di kolong langitNya, melalui perusahaan yang classynamun selalu membumi ini, Dirgahayu PT PLN (Persero) ke-71 semoga selalu diberkahi.

Ditulis oleh:

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun