Mohon tunggu...
HiQudsStory
HiQudsStory Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Content Writer, Full time Blogger

Pemilik blog https://hiqudsstory.com dan https://mlaqumlaqu.com. Akun instagram @hiquds, twitter @hi_quds

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Ngulik Menu Imlek Halal di Kedai Kopi Tiam '89, Bojong Gede

27 Januari 2023   15:03 Diperbarui: 27 Januari 2023   16:53 629
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
hidangan Imlek di kedai Kopi Tiam '89, dokpri :@hiquds

Perayaan tahun baru Imlek dikenal dengan adanya hidangan khas seperti bakpao, bakmie, jeruk, kue keranjang dan juga pangsit. Sewaktu pandemi perayaan tahun baru Imlek tidak semeriah sebelum pandemi, karena diadakan terbatas. Alhamdulillah tahun ini setelah pemerintah memutuskan mencabut PPKM dan resmi menyatakan bahwa pandemi kini menjadi endemi, aktivitas luar ruang kini lebih bergairah salah satunya dengan perayaan tahun baru Imlek 2023.

Bersama Komunitas Penggila Kuliner (KPK) Kompasiana yang mengadakan KPK Moment Imlek, saya berkesempatan untuk mengunjungi salah satu kedai yang menyajikan hidangan Imlek namun halal di daerah Bojong Gede, Bogor. Kedai Kopi Tiam '89 milik Cik Elis dan keluarga ini menjadi target kami untuk mencicipi hidangan Imlek halal. Berlokasi di dekat Vihara Buddha Dharma & 8 Pho Sat yang beralamat di Kp. Jati, Tojong, Bojong Gede, Bogor kami mendatangi kedai Kopi Tiam '89.

kedai Kopi Tiam '89, dokpri: @hiquds
kedai Kopi Tiam '89, dokpri: @hiquds

Pukul 10.00 WIB kami member KPK Kompasiana janji bertemu di stasiun Bojong Gede dan untuk menuju lokasi kedai Kopi Tiam '89 kami lanjutkan perjalanan dengan menggunakan taxi online. Dari stasiun Bojong Gede tidak terlalu jauh, waktu yang ditempuh sekitar 20 menit dengan kondisi lalu lintas lancar. Kami pun disambut dengan ramah oleh Cik Elis di kedainya. 

Kedai Kopi Tiam '89 ini awalnya hanyalah menjual kebutuhan sehari-hari, namun kini berkembang menjual makanan dengan menu Nasi Goreng Kunyit yang menjadi ciri khas kedai Kopi Tiam '89. Usaha yang sudah berdiri sejak 15 tahun ini dikelola oleh Cik Elis sekeluarga termasuk Mama Na Lun Nio, ibunda Cik Elis dan juga suaminya. Walaupun menyediakan makanan khas Imlek tapi halal, karena dalam proses pembuatannya Cik Elis tidak menggunakan bahan masakan yang mengandung babi, baik itu daging babi maupun minyak babi dan turunannya. Cik Elis mengatakan bahwa dia sendiri tidak mengkonsumsi daging babi, daging sapi dan daging kerbau. "Saya hanya makan daging ayam, ikan, udang, itu bisa. Tapi kalo daging babi, sapi dan kerbau, tidak makan," terang Cik Elis.

mama Na Lun Nio dan Cik Elis pemilik kedai Kopi Tiam '89, dokpri: @hiquds
mama Na Lun Nio dan Cik Elis pemilik kedai Kopi Tiam '89, dokpri: @hiquds

Sambil menemani kami, Cik Elis terlihat wira wiri melayani pengunjung yang datang di kedainya. Perayaan Imlek harusnya sih tutup ya, tapi Cik Elis tetap membuka kedainya karena ingin tetap bisa melayani pengunjung vihara. Di kedai Kopi Tiam '89 ini Cik Elis menyuguhkan kami bakpao ayam, kacang merah dan kacang hijau. Dari bentuknya terlihat menggoda, apalagi baru saja diangkat dari dandang, uap panas masih mengepul. Duhh kalo dimakan hangat-hangat dengan suguhan kopi cocok banget ini.

Saya mengambil bakpao dengan isian kacang merah, kulit bakpaonya lembut, kacang merahnya lembut dengan rasa manis yang pas. Adonan bakpao ini dibuat sendiri oleh Cik Elis, begitu juga dengan isiannya yang kalo dari negara asalnya Tionghoa bakpao itu isiannya daging babi, tapi di kedai Kopi Tiam '89 tidak menyediakan bakpao daging babi.

bakpao kacang merah, dokpri :@hiquds
bakpao kacang merah, dokpri :@hiquds

bakpao kacang merah, dokpri:@hiquds
bakpao kacang merah, dokpri:@hiquds

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun