Mohon tunggu...
HiQudsStory
HiQudsStory Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Content Writer, Full time Blogger

Pemilik blog https://hiqudsstory.com dan https://mlaqumlaqu.com. Akun instagram @hiquds, twitter @hi_quds

Selanjutnya

Tutup

Film

Perempuan Bergaun Merah, Siap Tayang 3 November

3 Oktober 2022   15:36 Diperbarui: 3 Oktober 2022   15:42 1042
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Salah satu genre film horor hadir menyemarakkan perfilman Indonesia yaitu Perempuan Bergaun Merah yang disutradarai Wiiliam Chandra dan diproduseri Wicky V. Olindo dan Timo Tjahjanto.

Perempuan Bergaun Merah ini  bukan saja menyajikan cerita horor tapi juga menghadirkan cerita misteri di mana hilangnya seorang perempuan muda (Kara) membuat sahabatnya (Dinda) menyelidiki kepergiannya. Diperankan oleh Tatjiana Saphira sebagai Dinda, Refal Hady sebagai Putra, Stella Cornelia sebagai Kara, Faradina Mufti sebagai Rosa, Ibrahim Risyad sebagai Gerry, dan lainnya.

Pada peluncuran Trailer dan Poster Perempuan Bergaun Merah Rabu (28/09) lalu, Timo Tjahjono sebagai produser menyatakan ketertarikannya akan cerita Perempuan Bergaun Merah ini dan mempercayakan sutradara muda Wiiliam Chandra.

Dikatakan William memiliki talenta dan pengalaman dalam menyutradarai film horor di mana di Perempuan Bergaun Merah, William menyajikan sosok hantu supranatural yang belum pernah kita saksikan sebelumnya. Terjadi perpaduan yang efektif antara cerita misteri dan peran protagonis perempuan yang ditampilkan.

Persembahan Frontier Pictures, RAPI Films dan Legacy Pictures dalam Perempuan Bergaun Merah ini merupakan proyek yang sudah lama dinanti-nantikan untuk dibuat.

Latar belakang film ini berasal dari mitos tentang perempuan yang apabila meninggal sedang mengenakan baju merah, maka dia akan menjadi hantu. Berlatar belakang mitos inilah yang diolah oleh sutradara William menjadi film horor yang berbeda.

Official Poster Perempuan Bergaun Merah, dokpri @hiquds
Official Poster Perempuan Bergaun Merah, dokpri @hiquds

Bagi para pemain seperti Tatjiana dan Refal yang biasa bermain di genre drama juga menjadi tantangan tersendiri. Apalagi terasa sekali perbedaannya bermain di film drama dan film horor dimana banyak sekali tekanan-tekanan dan treatment yang berbeda.

Namun semua itu berhasil dilakukan dengan arahan sutradara dan kekompakan para pemain lainnya dan harapannya sih dapat memberikan yang terbaik untuk penonton.

Penasaran seperti apa misteri dan horornya Perempuan Bergaun Merah ini? Nantikan tayangnya serentak di bioskop kesayangan tanggal 3 November 2022.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun